PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) melakukan penyertaan 229.902.537 saham yang baru diterbitkan 29Metals Limited.
Delta Dunia (DOID) Guyur Investasi Rp640,21 Miliar di 29Metals (foto mnc media)
IDXChannel - PT Delta Dunia Makmur Tbk atau Delta Dunia Group (DOID) melalui anak usahanya Bukit Makmur Mandiri Utama Pte. Ltd (BUMA Singapore) telah menandatangani perjanjian dengan perusahaan tambang Australia, 29Metals Limited untuk penyertaan 229.902.537 saham yang baru diterbitkan.
Harga penyertaan sebesar 0,27 Dolar Australia atau AUD per saham, sehingga nilai total penyertaan adalah sebesar AUD62 juta.
Jika dihitung dengan asumsi kurs Rp10.326 per Dolar Australia, maka nilai AUD62 juta tersebut setara dengan Rp640,21 miliar.
Transaksi ini merupakan bagian dari penggalangan dana sebesar AUD180 juta dari 29Metals dan memberikan hak minoritas yang signifikan kepada DOID sebesar 19,9 persen di 29Metals.
Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi
Follow Berita IDX Channel di