Ekspor Tekstil Meningkat 1,41 Persen, Impor dari China Turun Signifikan

11 hours ago 3

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya dinamika dalam perdagangan tekstil dan produk tekstil (TPT) Indonesia pada Februari 2025. 

Ekspor Tekstil Meningkat 1,41 Persen, Impor dari China Turun Signifikan. (Foto MNC Media)

Ekspor Tekstil Meningkat 1,41 Persen, Impor dari China Turun Signifikan. (Foto MNC Media)

IDXChannel - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya dinamika dalam perdagangan tekstil dan produk tekstil (TPT) Indonesia pada Februari 2025. 

Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengungkapkan, ekspor TPT mengalami peningkatan tipis. Sementara impor TPT mengalami penurunan signifikan, terutama dari China.

"Kalau kita lihat data yang dimiliki oleh BPS, ekspor tekstil dan produk tekstil pada bulan Februari 2025 itu nilainya sebesar USD1,02 miliar yang meningkat 1,41 persen secara month-to-month," ujar Amalia dalam konferensi pers Rilis BPS, Jakarta, Senin (17/3/2025).

Peningkatan ekspor TPT, kata Amalia, didorong oleh kenaikan ekspor ke Amerika Serikat (AS). Kenaikannya sebesar 4,13 persen bila dibandingkan Januari 2025.

Halaman : 1 2

Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi

Follow

Follow Berita IDX Channel di

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |