Gading Marten Blak-blakan Mengaku Tak Menyesal Nikah dengan Gisel, Ungkap Alasannya

2 months ago 26

Ravie Wardani , Jurnalis-Selasa, 05 November 2024 |11:17 WIB

Gading Marten <i>Blak-blakan</i> Mengaku Tak Menyesal Nikah dengan Gisel, Ungkap Alasannya

Gading Marten. (Foto: Youtube Wendy Cagur)

JAKARTA - Gading Marten kembali menegaskan jika dirinya tak pernah menyesal menikah dengan Gisella Anastasia meski rumah tangga mereka berakhir pada perceraian. Anak aktor Roy Marten itu rupanya punya alasan khusus mengapa hingga kini pernikahannya dengan Gisel sangat spesial.

Tentunya, kata Gading, kehadiran sang anak, Gempita Mora Marten, membuat dirinya lebih bersyukur dalam menghadapi berbagai masalah. Gading menilai, Gempi meeupakan berkat Tuhan yang paling istimewa.

"Blessing banget kalau buat gue ya (punya Gempi), maksudnya, kalau misalnya waktu itu waktu kemarin ngisi acara musik, ditanya sama Andhika 'nyesel nggak lo?' Gue nggak pernah nyesel nikah sama Gisel," tutur Gading Marten dikutip dari kanal YouTube Wendi Cagur, Selasa (5/11/2024).

Gading sadar kelahiran Gempi pastinya karena adanya hubungan dengan Gisel sebelum mereka bercerai. Pria 42 tahun itu pun makin bersyukur ketika banyak orang yang ikut menyayangi putrinya.

Gading Marten dan Gisella Anastasia

"Karena kalau enggak ada Gisel gue nggak akan punya Gempi kan, karena Gempi buat gue sekarang blessing banget buat orang tuanya juga, buat keluarganya, buat banyak orang juga gitu," tutur Gading Marten.

"Karena banyak yang sayang sama Gempi, dengan talentanya dia, kelucuan dan kegemasannya dia, jadi memang ini anak berkat yang luar biasa sih, jadi gue happy banget," sambungnya.

Lebih lanjut, Gading mengaku tengah fokus berkarier dan mendidik anaknya dengan cara terbaik.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita lifestyle lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |