Riana Rizkia
, Jurnalis-Selasa, 04 Maret 2025 |11:09 WIB
Gaya Bang Doel saat Pantau Banjir Besar di Lebak Bulus
JAKARTA - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno mengatakan bahwa pemerintah provinsi (Pemprov) Jakarta berjanji melakukan pembenahan Ciliwung, untuk mencegah banjir salah satunya seperti di kawasan Lebak Bulus Jakarta Selatan.
Bang Doel -- panggilan akrabnya -- mengaku optimistis dapat mengatasi masalah menahun Jakarta. Terlebih, anggaran pengendalian banjir untuk kota tersebut cukup besar.
"Jadi Jakarta mendapat anggaran cukup besar lagi untuk pengendalian banjir. Karena ya, pemerintah pusat juga mendengar bahwa, bukan kita gak mampu, kita mampu," kata Bang Doel saat meninjau lokasi banjir di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (4/3/2025).
"Tapi tentu tidak akan kelar dalam satu tahun dengan anggaran terbatas. Nah sekarang dengan bantuan, dengan program PSN, Proyek Strategis Nasional, kita akan lebih fokus untuk membenahi Ciliwung," sambungnya.
Di samping anggaran, Bang Doel mengatakan bahwa Banjir Kanal Timur (BKT) dan Sodetan Ciliwung, juga cukup membantu dalam mengendalikan banjir di Jakarta.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita megapolitan lainnya