Cek Harga Palladium per Gram 2025 dan Tips Investasinya

7 hours ago 2

Harga palladium per gram terbaru perlu Anda ketahui, terutama jika Anda tertarik untuk berinvestasi pada instrumen yang satu ini. 

 MNC Media)

Cek Harga Palladium per Gram 2025 dan Tips Investasinya. (Foto: MNC Media)

IDXChannel – Harga palladium per gram terbaru perlu Anda ketahui, terutama jika Anda tertarik untuk berinvestasi pada instrumen yang satu ini. 

Palladium menawarkan peluang investasi yang menarik sebagai diversifikasi portofolio logam mulia atau emas. Namun, penting untuk memahami karakteristik pasar palladium, termasuk volatilitas harga dan faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan. Dengan strategi investasi yang tepat dan informasi yang akurat, palladium dapat menjadi aset berharga dalam portofolio investasi Anda.

Lantas, berapa harga palladium per gram terbaru? Simak informasi lengkapnya berikut ini. 

Harga Palladium per Gram 2025

Berdasarkan data terbaru, harga palladium saat ini berada pada kisaran Rp511.706 per gram. ​Harga ini mencerminkan nilai pasar global dan dapat berfluktuasi tergantung pada berbagai faktor ekonomi dan industri.​

Sementara itu, untuk harga palladium dalam bentuk perhiasan di pasaran sangat variatif, tergantung kadarnya yakni 10 sampai 80 persen. Dilansir dari laman Galeri24, harga perhiasan palladium di pasaran antara lain sebagai berikut. 

1. Cincin palladium dengan kadar 10 persen = Rp210 ribu per gram.
2. Cincin palladium dengan kadar 25-35 persen = Rp280 ribu - Rp350 ribu per gram. 
3. Cincin palladium dengan kadar 40 persen = Rp430 ribu per gram. 
4. Cincin palladium dengan kadar lebih dari 50 persen = Rp480 ribu per gram. 

Sejak memasuki abad ke-21, palladium telah menunjukkan lonjakan harga yang cukup mencolok. Lonjakan ini sebagian besar dipicu oleh meningkatnya kebutuhan industri otomotif, terutama di negara-negara seperti China dan Amerika Serikat. Di sisi lain, pasokan palladium yang terbatas dan ketersediaannya yang langka turut memperkuat tekanan terhadap harga.

Jika dibandingkan dengan emas, nilai palladium bisa bervariasi tergantung pada kondisi pasar. Walaupun keduanya termasuk logam mulia, namun  likuiditas palladium mungkin lebih rendah dibandingkan dengan emas. Meski demikian, dinamika pasar yang berubah-ubah dapat mempengaruhi perbandingan ini. Oleh karena itu, penting bagi calon investor untuk memantau tren pasar dan melakukan analisis terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan investasi.

Tips Cerdas Berinvestasi dalam Palladium

Berikut beberapa strategi untuk berinvestasi dalam palladium yang bisa Anda terapkan. 

1. Pilih Bentuk Investasi yang Sesuai

Anda bisa memilih bentuk palladium yang sesuai apakah dalam bentuk perhiasan atau batangan. Membeli batangan atau koin palladium memberikan kepemilikan langsung, namun memerlukan pertimbangan terkait penyimpanan dan keamanan. ​

Selain itu, Anda juga bisa mempertimbangakan untuk investasi melalui Exchange-Traded Funds (ETF) atau saham perusahaan pertambangan palladium dapat memberikan eksposur tanpa perlu menyimpan logam fisik. ​

2. Perhatikan Likuiditas dan Biaya

Pasar palladium cenderung kurang likuid dibandingkan emas atau perak dan biaya transaksi bisa lebih tinggi. Pastikan untuk memahami biaya dan kemudahan likuidasi sebelum berinvestasi. ​

3. Pantau Perkembangan Industri

Permintaan palladium sangat dipengaruhi oleh industri otomotif. Perubahan dalam regulasi emisi atau teknologi kendaraan dapat mempengaruhi permintaan dan harga palladium. 

Itulah penjelasan mengenai harga palladium per gram dan tips investasinya yang bisa Anda jadikan referensi.

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |