Mendikdasmen menjelaskan sistem penerimaan murid baru (SPMB) yang diterapkan mulai 2025 tetap memiliki empat jalur penerimaan.
Mendikdasmen Tegaskan SPMB Tetap Pakai Empat Jalur, Ini Bedanya dengan PPDB. (Foto: Nur Khabibi/MNC Media)
IDXChannel - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti , menjelaskan sistem penerimaan murid baru (SPMB) yang diterapkan mulai 2025 tetap memiliki empat jalur penerimaan.
Namun, terdapat perbedaan dengan Penerima Peserta Didik Baru. Hal itu dia sampaikan untuk menepis salah persepsi penerimaan murid baru hanya berdasarkan zonasi.
"Kami sampaikan jalur penerimaan murid baru itu ada empat, yang pertama adalah domisili atau tempat tinggal murid, kemudian yang kedua itu jalur prestasi, ketiga jalur afirmasi, keempat jalur mutasi," kata Mu'ti saat ditemui di salah satu hotel di Jakarta Pusat, Kamis (30/1/2025).
Untuk siswa SD, lanjut dia, sistemnya sama dengan sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB). Perbedaan mulai terjadi di tingkat SMP.
Menurutnya, untuk jalur prestasi tetap ada dua jalur, yakni akademik dan non-akademik. Untuk non-akademik yang sebelumnya hanya olahraga dan seni, di SPMB ditambah dengan jalur kepemimpinan.
"Mereka yang aktif pada pengurus OSIS dan pengurus Pramuka dan lain-lain itu nanti pertimbangan melalui jalur prestasi," ujarnya.