Perum Bulog mulai menyalurkan sejumlah komoditas pangan di daerah yang digunakan untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Makan Bergizi Gratis, Bulog Mulai Salurkan Beras hingga Minyak Goreng ke Daerah. (Foto Istimewa)
IDXChannel - Perum Bulog mulai menyalurkan sejumlah komoditas pangan di daerah yang digunakan untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG). Terbaru, perusahaan membagikan beras, minyak goreng, tepung, dan gula di Kampung Wanam Distrik Ilwayab, Papua.
Rinciannya yakni terdiri dari 6,1 ton beras, 2.000 liter minyak goreng, 4 ton tepung, dan 3 ton gula.
Wakil Direktur Utama Bulog Marga Taufiq memastikan komoditas pangan akan dimanfaatkan Satuan Tugas (Satgas) Pam SP Garuda Merah Putih untuk Makan Bergizi Gratis bagi anak sekolah dan masyarakat di kawasan tersebut.
“Program ini merupakan perpanjangan tangan dari Kementerian BUMN melalui Bulog dengan program TJSL aksi berbagi pilar pembangunan sosial, khususnya TPB 1 tanpa kemiskinan,” ujar Marga Taufiq melalui keterangan pers, Selasa (12/11/2024).