5 Desa Terkaya di Indonesia, Ada yang Bisa Hasilkan Puluhan Miliar Setahun

3 hours ago 2

Sejumlah desa di Indonesia berhasil mengolah potensi alam di sekitarnya menjadi sumber penghasilan.

 Pemkab Klaten)

5 Desa Terkaya di Indonesia, Ada yang Bisa Hasilkan Puluhan Miliar Setahun. (Foto: Pemkab Klaten)

IDXChannel—Artikel ini akan membahas 5 desa terkaya di Indonesia. Desa-desa terkaya di Indonesia memiliki sumber pendapatan asli yang diperoleh dari unit-unit usaha yang dikelola bersama oleh warga desa setempat. 

Sejumlah desa di Indonesia berhasil mengolah potensi alam di sekitarnya menjadi sumber penghasilan. Pemasukan yang diperoleh dari sumber daya alam yang dikelola dan digarap bersama ini nilainya tak main-main, bisa mencapai miliaran rupiah. 

Berikut ini adalah 5 desa terkaya di Indonesia yang mampu mencatatkan penghasilan fantastis dari pengelolaan sumber daya alam. 

5 Desa Terkaya di Indonesia, Hasilkan Uang dari Sumber Daya Alam

1. Desa Ponggok 

Desa Ponggok terletak di Kendal, Jawa Tengah. Desa ini terkenal dengan kolam dengan air yang jernih, yakni Umbul Ponggok. Umbul ini sudah populer di kalangan wisatawan lokal dan setempat. 

Dulunya Desa Ponggok hanya mencatatkan pendapatan Rp80 juta per tahun. Namun dengan pengembangan umbul lebih masif, pendapatan tahunannya naik, bahkan pernah mencapai Rp14 miliar per tahun.

2. Desa Kutuh

Desa Kutuh terletak di Bali, tepatnya di Kuta Selatan. Desa ini memiliki objek wisata pantai, yakni Pantai Pandawa, dan objek wisata lainnya yang kemudian menjadi sumber penghasilan desa. 

Desa Kutuh pernah mencatatkan pendapatan hingga Rp50 miliar per tahun, seperti perusahaan-perusahaan kelas menengah. 

3. Desa Bendar 

Desa Bendar terletak di Kecamatan Juwana, Pati, Jawa Tengah. Mayoritas penduduk desa itu adalah nelayan yang berpenghasilan Rp80 juta sampai Rp100 juta per bulan dari hasil perikanan. 

Desa itu berlokasi dengan tempat pelelangan ikan dan pelabuhan. Selain menjadi nelayan, sebagian penduduk juga bekerja selaku perajin yang membuat kapal, yang harganya tentu tidak murah. 

4. Desa Teluk Meranti 

Desa kecil ini terletak tepat di muara Sungai Kampar, di ujung perairan Selat Malaka, Provinsi Riau. Meskipun desa ini kecil, desa ini memiliki fasilitas wisata yang lengkap. Mulai dari pasar, dermaga, warung makan, dan penginapan sederhana. 

Daya tarik utama yang menghidupi desa ini adalah ombak Bono, yakni gelombang besar seperti ombak laut yang puncak ketinggiannya bisa mencapai 5-6 meter. Tempat ini terkenal di kalangan peselancar.

5. Desa Waturaka 

Waturaka adalah desa yang terletak di Ende, Nusa Tenggara Timur. Warga desa mengoptimalkan keindahan alam di sekitarnya, dengan menyediakan fasilitas untuk wisatawan. 

Banyak warga menyulap rumahnya menjadi homestay, dan tiap homestay bisa mencatatkan penghasilan hingga Rp5 juta per bulan. Desa Waturaka pernah mendapatkan penghargaan desa wisata alam terbaik pada 2017. 

Itulah ulasan singkat tentang 5 desa terkaya di Indonesia. 


(Nadya Kurnia)

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |