Hotel termahal di Indonesia saat ini adalah The Ritz-Carlton Pacific Place, biaya menginap satu malam untuk kamar kelas presidential suite dibanderol Rp154 juta
3 Hotel Termahal di Indonesia, Harga Inap Semalam Puluhan hingga Ratusan Juta. (Foto: Amankila)
IDXChannel—Apa hotel termahal di Indonesia? Hotel termahal di Indonesia saat ini adalah The Ritz-Carlton Pacific Place, biaya menginap satu malam untuk kamar kelas presidential suite dengan akses ke club lounge dibanderol Rp154 juta.
Kamar presidential suite Ritz-Carlton memiliki luas 330 meter persegi, berkali-kali lipat dari luasan kamar hotel biasa. Kamar ini memiliki desain intertior dan fasilitas yang mewah, dengan dapur dan ruang tamu yang luas.
Harga kamar hotel bisa berubah-ubah, pada peak season harga menginap bisa lebih tinggi karena permintaan yang tinggi. Selain itu, jenis dan kualitas fasilitas, serta luasan kamar juga dapat memengaruhi harga sewa per malam.
Semakin luas dan semakin lengkap fasilitas di dalamnya, semakin ekskulif pelayanannya, maka semakin mahal pula harga sewanya. Kamar-kamar hotel mahal ini biasanya disewa oleh tamu-tamu luar negeri pada event tertentu.
Selain Ritz-Carlton Pacific Place, masih banyak hotel dengan biaya sewa kamar yang mahal. Berdasarkan daftar harga sewa di Trip.id (27/4), berikut ini adalah beberapa hotel termahal di Indonesia saat ini.
3 Hotel Termahal di Indonesia, Harga Sewa Kamar Bisa Ratusan Juta Rupiah
1. The Ritz-Carlton Pacific Place
Harga sewa kamar presidential suite dan dan suite room dengan akses langsung ke club lounge dibanderol masing-masing Rp154 juta dan Rp106 jutaan per malam untuk harga 27 April 2025.
Kedua kelas kamar ini sama-sama memiliki ruang tamu tersendiri dan kamar privat untuk penyewa. Namun presidential suite memiliki dapur sendiri, lengkap dengan microwave yang beroperasi.
Luasan kamar suite room mencapai 146 meter persedi dengan ranjang berukuran king size. Sementara luasan kamar presidential suite tiga kali lipat lebih luas, yakni hingga 330 meter persegi.
2. Amanjiwo
Hotel termahal di Indonesia berikutnya adalah Amanjiwo yang terletak di Magelang, Jawa Tengah. Melansir laman resmi Amanjiwo (27/4), harga menginap satu malam di garden suite untuk periode 27 April 2025 dibanderol sebesar Rp24 juta hingga Rp26 jutaan.
Amanjiwo garden suite memiliki taman privat di depan kamar, luasan kamarnya sendiri mencapai 243 meter persegi. Kamar tipe ini memiliki pemandangan langsung ke bukit Menoreh, dan memiliki area mandi outdoor.
Amanjiwo juga memiliki tipe kamar yang menghadap ke arah Candi Borobudur, dilengkapi dengan taman dan kolam renang privat, serta area mandi outdoor, dan kamar yang tak kalah luas. Harga per malamnya Rp37,6 juta.
3. Amankila
Amankila juga merupakan salah satu hotel termahal di Indonesia. Untuk periode menginap 27 April 2025, harga sewa satu kamar indrakila suite dibanderol Rp59 juta, kamar ini menghadapi laut dan memiliki akses privat dari kamar ke tebing laut.
Harga sewa kamar tipe amankila suite bahkan lebih mahal lagi, yakni Rp105 juta per malam. Kamar ini juga menghadap laut dan memiliki kolam renang pribadi. Tiap kamar memiliki taman pribadi dengan lounge serta paviliun menghadap laut.
Kamarnya juga luas, mencapai 249 meter persegi hingga 660 meter persegi. Hotel ini berlokasi di Bali dan dikelola oleh perusahaan yang juga mengelola Amanjiwo di Magelang.
Itulah beberapa hotel termahal di Indonesia yang harga kamarnya bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta per malam.
(Nadya Kurnia)