Jakarta -
Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono menyampaikan pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih dapat menghasilkan keuntungan empat kali lipat dari modal yang dikucurkan dalam dua tahun. Hal ini dikarenakan Kopdes Merah Putih mempunyai berbagai unit usaha yang dapat menghasilkan pendapatan.
Ferry menerangkan dalam dua bulan ke depan, pemerintah akan fokus untuk pembentukan badan hukum atau badan usaha koperasi. Kemudian, baru mengembangkan model hingga aktivitas bisnis, termasuk kucuran pinjaman hingga Rp 5 miliar untuk modal awal bisnis.
Ferry menjelaskan modal hingga Rp 5 miliar itu untuk kegiatan usaha, seperti kantor koperasi, simpan pinjam, apotek desa/kelurahan, logistik, pengadaan sembako, klinik, hingga cold storage. Dengan begitu, pemerintah setidaknya mengucurkan untuk Rp 400 triliun untuk pembentukan 80.000 Kopdes Merah Putih.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi dari unsur-unsur pendapatan tadi diharapkan nanti dari Rp 5 miliar per koperasi desa atau koperasi kelurahan dimodali awal segitu, itu bisa me-leverage sampai 4 kalinya. Diharapakannya setahun dua tahun bisa dari Rp 400 triliun, modal yang dikucurkan untuk koperasi desa atau koperasi kelurahan ini bisa-bisa jadi Rp 2.000 triliun," kata Ferry saat ditemui di Kantor Kemenko Pangan, Jakarta Pusat, Senin (14/4/2025).
Meski begitu, Ferry menerangkan untuk mendapatkan keuntungan tentunya membutuhkan proses dan tata kelila yang baik. Pihaknya juga berencana manajer atau pelaksana koperasi agar dilakukan pelatihan sebelum bertugas.
"Saya merasakan sekarang kan fasenya, fase bentuk, kemudian fase mengembangkan, mengaktivasi kegiatannya, terus kemudian fase untuk monitoring, evaluasi dan lain sebagainya. Nah apa yang perlu di-develop, develop gitu, tapi harapannya setahun dua tahun lah, dari Rp. 400 triliun yang dikucurkan itu bisa di leverage sehingga Rp 2.000 triliun," terang Ferry.
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan mengatakan pemerintah telah membagi tugas untuk sosialisasi percepatan pembentukan Kopdes Merah Putih ini ke kepala desa.
"Kita akan bagi 4 kelompok Jawa Timur dipimpin Pak Wamen Koperasi kalau menterinya bisa, silakan. Nanti Jawa Barat dan mana lagi dari Kementerian Dalam Negeri, Jawa Tengah nanti dari Kementan, dan Banten nanti dari Kemendes," kata Zulhas dalam acara Sosialisasi Instruksi Presiden No. 9 Tahun 2025 tentang Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di kantor Kemenko Pangan, Senin (14/4/2025).
(rea/ara)