Reaksi Justin Hubner Usai Kevin Diks Gabung Timnas Indonesia Jelang Hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 months ago 34

https: img.okezone.com content 2024 11 13 51 3085114 reaksi-justin-hubner-usai-kevin-diks-gabung-timnas-indonesia-jelang-hadapi-jepang-di-kualifikasi-piala-dunia-2026-k8OMS0J3pK.jpg Justin Hubner kala membela Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

REAKSI Justin Hubner usai Kevin Diks gabung Timnas Indonesia jelang hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diulas dalam artikel ini. Justin Hubner menyambut positif kehadiran Kevin Diks di Timnas Indonesia.

Tetapi, Hubner mengaku tidak banyak tahu tentang permainan Kevin Diks. Meski begitu, Hubner yakin bek berusia 28 tahun itu akan beri dampak positif untuk Skuad Garuda.

Kevin Diks

“Saya tidak tahu seperti apa tipe permainannya (Kevin Diks), karena saya belum banyak melihat permainannya,” kata Hubner kepada wartawan termasuk MNC Portal Indonesia, Selasa 12 November 2024.

Kendati begitu, Hubner mengungkapkan kehadiran Kevin Diks akan mendongkrak performa Timnas Indonesia. Pasalnya, bek berusia 28 tahun itu punya segudang pengalaman, seperti bermain di Liga Champions.

“Tapi, saya pikir ini hal yang baik bagi tim bahwa dia ada di sini. Dia punya banyak pengalaman, jadi ini bagus untuk kami,” ungkap Hubner.

Ya, Kevin Diks merupakan pemain keturunan terbaru yang memperkuat Timnas Indonesia. Dia pun sudah bisa tampil saat Timnas Indonesia melawan Jepang dalam lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 15 November 2024.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |