Benarkah Asri Welas Masih Keturunan Pangeran Diponegoro?

1 month ago 18

Cahyo Yulianto , Jurnalis-Kamis, 28 November 2024 |19:27 WIB

Benarkah Asri Welas Masih Keturunan Pangeran Diponegoro?

Benarkah Asri Welas Masih Keturunan Pangeran Diponegoro? (Foto: Instagram)

Benarkah Asri Welas masih keturunan Pangeran Diponegoro? berikut penjelasannya.

Nama Asri Welas, seorang artis dan komedian papan atas Indonesia tengah menjadi perbincangan hangat masyarakat. Hal ini menyusul dari kabar dirinya yang menggugat cerai sang suami setelah 17 tahun membina rumah tangga.

Asri Welas menggugat cerai Galiech Ridha Rahardja pada Selasa, 5 November 2024 lalu di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat. Tidak diketahui secara pasti apa yang menjadi alasan Asri menggugat cerai suaminya.

Namun bersamaan dalam gugatan tersebut, Asri juga meminta hak asuh anak untuk jatuh kepadanya. Selain itu, ia juga meminta agar harta gono gini dibagikan sesuai dengan kesepakatan antara ia dan suami.

Munculnya kabar perceraian Asri Welas dan Galiech Ridha Rahardja jelas mengundang rasa penasaran masyarakat terkait sosoknya. Terlebih, ia dikabarkan masih memiliki darah ningrat yang ia dapat sebagai keturunan Pangeran Diponegoro.

Lantas, benarkah Asri Welas masih keturunan Pangeran Diponegoro?

Jawabannya adalah benar, Asri Welas masih merupakan keturunan Pangeran Diponegoro.

Hal tersebut diakui secara langsung oleh Asri saat dirinya berbincang di konten youtube Yhe Leonardo's. Dalam penuturannya, artis berusia 45 tahun itu mengaku jika sang ibu merupakan keturunan ketujuh dari pahlawan nasional itu.

"Iya (keturunan Pangeran Diponegoro), dari nyokap gue. (keturunan) ketujuh," kata Asri Welas menjawab pertanyaan Onadio.

Lebih lanjut, Asri Welas juga menjelaskan bahwa sang ibu seharusnya memiliki gelar bangsawan Mataram seperti Raden Ajeng atau sejenisnya. Namun pada kenyataannya, sang ibu tidak memiliki gelar tersebut.

Alasannya adalah pada zaman dahulu, Indonesia masih dalam periode penjajahan. Oleh karenanya, keturunan kerajaan tidak boleh memakai gelar karena khawatir akan dihabisi oleh para penjajah.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |