Arya Sinulingga Beri Kode Kevin Diks Bakal Debut di Laga Timnas Indonesia vs Jepang

2 months ago 24

https: img.okezone.com content 2024 11 09 51 3083936 arya-sinulingga-beri-kode-kevin-diks-bakal-debut-di-laga-timnas-indonesia-vs-jepang-0F09TzfG2r.jpg Kevin Diks resmi jadi WNI dan siap bela Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

PEMAIN keturunan Indonesia, Kevin Diks sudah resmi dinaturalisasi, namun banyak yang menduga ia baru bisa memperkuat Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi pada 19 November 2024. Namun, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga justru melempar kode bahwa Kevin Diks mungkin saja untuk debut saat Timnas Indonesia vs Jepang yang berlangsung pada 15 November 2024.

Itu berarti aksi perdana Kevin Diks bisa jauh lebih cepat dari yang diperkirakan banyak pihak. Arya pun memastikan kini semua pihak tengah berusaha keras mewujudkan keinginan Diks untuk main di laga melawan Jepang.

Ya, Kevin Diks baru saja mengambil sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) di Copenhagen, Denmark pada Jumat (8/11/2024) kemarin. Pemain FC Copenhagen itu mengambil sumpah bersama dengan dua pemain keturunan lainnya, Noa Leatomu dan Estella Loupatty.

Arya mengatakan proses naturalisasi kilat Kevin tidak terlepas dari kerja keras semua pihak termasuk dukungan penuh dari Presiden RI, Prabowo Subianto. Dengan begitu, Kevin berpeluang untuk membela Timnas Indonesia secepatnya.

Kevin Diks ambil sumpah WNI di Denmark

Laga terdekat Timnas Indonesia adalah berhadapan dengan Jepang di lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (15/11/2024) mendatang.

Meski begitu, Kevin harus menjalani proses terakhir yakni perpindahan federasi sebelum resmi bisa membela Skuad Garuda. Arya mengatakan, semua pihak sedang mengupayakan semua proses selesai sehingga pemain berusia 28 tahun itu bisa segera membela Timnas Indonesia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |