Adu Harga Pasaran Zion Suzuki dengan Maarten Paes, bak Langit dan Bumi

2 months ago 25

https: img.okezone.com content 2024 11 12 51 3084814 adu-harga-pasaran-zion-suzuki-dengan-maarten-paes-bak-langit-dan-bumi-Pvh1so5014.jpg Maarten Paes vs Zion Suzuki. (Foto: instagram maartenpaes/zionsuzuki)

ADU harga pasaran Zion Suzuki dengan Maarten Paes menarik untuk diulas. Sebab, tanpa diduga rupanya bak langit dan bumi.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong aka segera menjalani laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Jepang dan Arab Saudi. Jepang tentu akan menjadi tantangan yang paling berat di dua laga tersebut.

Skuad Garuda dijadwalkan akan menghadapi Samurai Biru pada 15 November 2024 nanti di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Meski dipastikan tidak mudah, kemenangan menjadi hasil yang wajib diraih Indonesia jika ingin bangkit. Atau paling tidak, 1 poin melawan Jepang dapat menjadi modal yang bagus.

Namun seperti yang sudah disinggung sebelumnya, menghadapi skuad asuhan Hajime Moriyasu adalah hal yang sangat sulit. Terlebih, dua tim ini seperti punya kelebihan dan kelemahan yang saling berkebalikan.

Maarten Paes

Dengan komposisi skuad yang ada seperti saat ini, lini pertahanan adalah keunggulan Timnas Indonesia. Terlebih sejak kedatangan Maarten Paes, gawang Indonesia sangat sulit untuk dibobol.

Kiper klub FC Dallas itu memiliki kemampuan membaca arah permainan yang bagus. Ditambah, ia juga memiliki postur yang tinggi dan reflek yang cepat sehingga sangat handal dalam menjaga gawang tim merah putih.

Berbanding terbalik, penjaga gawang adalah sektor paling lemah yang dimiliki oleh Timnas Jepang. Zion Suzuki, kiper muda yang menjadi tulang punggung Samurai Biru dikenal kerap melakukan blunder yang membahayakan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |