5 Contoh Konsep Cafe Sederhana tapi Menarik, Bisa Ditemui di Jakarta

3 months ago 33

Desain interior yang unik dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk membuat konsumen penasaran dan berminat untuk mencoba.

 MNC Media)

5 Contoh Konsep Cafe Sederhana tapi Menarik, Bisa Ditemui di Jakarta. (Foto: MNC Media)

IDXChannelKonsep cafe sederhana tapi menarik mulai diminati konsumen, terlebih dari kalangan anak muda. Kedai kopi menjadi salah satu tempat hangout anak muda, mulai dari mahasiswa hingga karyawan. 

Kedai kopi sering dijadikan tempat untuk pertemuan dan mengerjakan tugas karena tersedia fasilitas yang dibutuhkan. Seperti stop kontak, meja, dan kursi yang nyaman untuk berbincang-bincang.

Selain itu, kedai kopi dengan konsep yang menarik memberikan nilai tambah. Desain interior yang unik dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk membuat konsumen penasaran dan berminat untuk mencoba. 

Tentunya, desain dan konsep kedai kopi harus dibarengi dengan sajian menu yang enak agar konsumen mau untuk kembali berkunjung di kemudian hari. 

Merangkum beragam sumber, berikut konsep cafe sederhana tapi menarik yang dapat menjadi acuan. 

Konsep Cafe Sederhana tapi Menarik 

1. Kedai Kopi Mini 

Saat ini banyak kedai kopi kecil yang dibuka dengan lahan yang sempit. Meskipun terbatas tempat, bukan berarti pemiliknya tidak bisa berkreasi. Sebagai contoh, Membumi Kopi yang terletak di Tebet. 

Sang pemilik sukses memanfaatkan lahan yang sempit sebagai kedai kopi yang nyaman dengan nuansa rumahan. Desain tempatnya menarik, memanfaatkan ornamen kayu untuk membangun counter kedai. 

Namun meskipun tempatnya kecil, Membumi Kopi menyediakan ruang yang cukup untuk pelanggan duduk dan bersantai di kedai. Terdapat tanaman rambat yang menjadi payung rindang untuk pengunjung.

2. Konsep Monokrom 

Sesuai namanya, konsep kedai kopi monokrom hanya mengandalkan warna-warna monokrom. Desain interiornya pun otomatis tidak begitu ramai dengan hiasan dinding ataupun ornamen ruangan dengan warna-warni mencolok. 

3. Konsep Tropis 

Kedai kopi berkonsep tropis memanfaatkan tanaman-tanaman hidup yang menambah suasana rindang baik di dalam maupun di luar kedai. Giyanti Coffee Roastery adalah salah satu contoh kedai kopi berkonsep tropis yang populer di Jakarta. 

4. Konsep Bohemian 

Hakuna Matata Coffee and Eatery adalah contoh kedai kopi berkonsep bohemian sekaligus industrial. Terletak di Cijantung, Jakarta Timur. Hakuna Matata memiliki dinding tanpa cat, namun dengan perkakas yang terbuat dari kayu. Hakuna Matata juga menempatkan sofa-sofa dan bantal yang nyaman untuk pengunjung berbincang-bincang. 

5. Konsep Klasik 

Goedkoop di Bendungan Hilir, Jakarta, adalah contoh kedai kopi bernuansa klasik. Dengan kursi yang terbuat dari kayu dan dinding yang menampakkan tekstur batu bata dan hiasan dinding yang klasik. 

Selain Goedkoop, Kedai Tjikini dan Bakoel Coffee adalah contoh lain kedai kopi yang menggunakan konsep klasik. Namun kedua tempat ini memang dibuka di bangunan bekas kolonial Belanda. 

Itulah beberapa contoh konsep cafe sederhana tapi menarik yang dapat dijadikan inspirasi. 

(Nadya Kurnia)

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |