10 Makanan yang Menurut Ade Rai Wajib Dihindari jika Ingin Awet Muda, Nomor 1 Konsumsi Harian Masyarakat Indonesia

4 days ago 3

https: img.okezone.com content 2024 11 11 43 3084569 10-makanan-yang-menurut-ade-rai-wajib-dihindari-jika-ingin-awet-muda-nomor-1-konsumsi-harian-masyarakat-indonesia-xIlbbnz6KA.jpg Ade Rai menuturkan 10 makanan yang wajib dihindari jika ingin awet muda (Foto: Instagram/@ade_rai)

SEPULUH makanan ini menurut Ade Rai wajib dihindari jika ingin awet muda. Sayangnya, di antara makanan-makanan tersebut, ada satu yang merupakan konsumsi harian masyarakat Indonesia.

Bukan rahasia lagi jika Ade Rai kerap menjadi rujukan untuk pola hidup sehat. Betapa tidak, pria asal Bali itu terlihat masih awet muda di usia yang menginjak setengah abad.

Ade Rai

Selain rajin berolahraga, pola makan yang sehat juga menjadi rahasia utama untuk awet muda. Lantas, makanan apa saja yang mesti dihindari bila ingin seperti Ade Rai? Simak ulasannya.

10 Makanan yang Menurut Ade Rai Wajib Dihindari

10. Mi Instan

Banyak orang Indonesia yang menyukai mi instan. Selain mudah dan cepat dibuatnya, makanan ini juga memiliki rasa yang cenderung membuat ketagihan. Namun, bukan rahasia lagi mi instan juga mendatangkan dampak buruk kepada tubuh terhadap beberapa organ seperti lambung, hati dan bahkan kulit.

9. Makanan Asin

Makanan Indonesia banyak yang asin, bahkan cenderung berlebihan dalam penggunaan garam yang tidak akan sehat untuk kulit. Sebab, makanan asin dapat menyebabkan kulit rentan berkeriput sehingga Ade Rai menyarankan untuk menghindari makanan ini.

8. Junk Food

Sudah bukan rahasia lagi, junk food tidak termasuk makanan sehat. Bahkan, jenis makanan ini bisa berisi banyak gula, lemak hingga garam yang tinggi yang tentu tidak sehat untuk tubuh.

7. Makanan Manis

Selain yang asin-asin, makanan manis juga menjadi kesukaan banyak orang Indonesia. Gula memang diperlukan untuk mencukupi energi harian. Namun, Ade Rai menyarankan untuk menggunakan gula alami dan tidak berlebihan karena dapat mengganggu elastisitas kulit hingga tampak kendur.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |