Eka Setiawan
, Jurnalis-Minggu, 09 Maret 2025 |14:33 WIB
Jalur KA Stasiun Gubug Karangjati Berangsur Normal (foto: dok KAI)
SEMARANG – Jalur KA antara Stasiun Gubug – Karangjati, Kabupaten Grobogan, yang sempat lumpuh akibat limpasan banjir pada Minggu (9/3/2025) pagi perlahan berangsur normal. Siang ini, perbaikan sudah selesai, ada 2 kereta yang sudah melewati jalur itu meski dengan kecepatan terbatas.
“Jalur hulu di km 32+6/7 antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati telah selesai diperbaiki pada pukul 11.44 WIB, jalur yang sebelumnya terdampak banjir sudah dapat dilalui kereta api dengan kecepatan terbatas,” ungkap Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo pada keterangan tertulisnya.
Hingga Minggu siang itu, dua kereta api berhasil melintas di sana. Pertama adalah KA Barang Peti Kemas No.2529 Relasi Surabaya – Jakarta, melintas pada pukul 12.08 WIB. Kereta kedua yang berhasil melintas di sana yakni KA. No.1 Argo Bromo Anggrek pada pukul 12.48 WIB.
“Kami mengerahkan ratusan petugas tanggap darurat prasarana untuk mempercepat proses perbaikan agar jalur kembali beroperasi,” sambungnya.
Dengan kembali beroperasinya jalur ini, perjalanan kereta api yang sebelumnya dialihkan kini dapat kembali menggunakan jalur normal.
"Meski sudah bisa dilewati, KAI akan terus melakukan perbaikan dan normalisasi di titik-titik terdampak agar jalur dapat dilalui dengan kecepatan normal," tambah Franoto.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya