Kisah Sukses Sulianto Jadi Miliarder di Usia 18 Tahun, Bagikan Tipsnya untuk Gen Z

3 hours ago 1

Kisah Sukses Sulianto Jadi Miliarder di Usia 18 Tahun, Bagikan Tipsnya untuk Gen Z

3 Tips Sukses Investasi Buat Gen Z. (Foto: Freepik)

JAKARTA - Memulai investasi sejak usia muda menjadi hal yang sering dilakukan para Generasi Z. Namun, tentu butuh kesabaran dan strategi agar bisa sukses mencoba investasi khususnya di era digital.

Influencer Gen Z sekaligus trader muda, Sulianto Indria Putra pun mengungkap perjalanannya bisa meraup banyak keuntungan dari bisnis investasi yang ia lakukan.

Baru berusia 18 tahun, Sulianto mengungkap keberaniannya untuk bisa terjun di dunia investasi hingga bisa meraup keuntungan miliaran rupiah di usia mudanya.

“Dulu urus design post Instagram orang. Fee-nya 1 post bisa Rp100 sampai Rp200 ribu. Akhirnya saya mulai belajar dan berani invest dimulai dari nominal Rp3,2 juta ya saat itu. Tapi karena belum cukup umur, akhirnya pakai nama orang tua untuk mendaftarnya,” kata Sulianto dalam keterangan resminya, Kamis (15/5/2025).

Sulianto pun membagikan tipsnya bagi para Gen Z bila ingin memulai dunia investasi. Berikut adalah tiga tips ala Sulianto Indria Putra untuk bisa sukses memulai investasi di usia muda:

1. Belajar dan Berlatih

Sulianto mengatakan kunci sukses di dunia investasi ialah terus belajar dan berlatih. Ia mengatakan penting menambah wawasan dan terus fokus pada investasi yang ingin ditekuni. Hal ini merupakan kunci dasar yang wajib dilakukan para anak muda sebelum memulai.

“Untuk trader pemula, pesan utama adalah belajar dan berlatih dengan bijak, fokus pada edukasi diri, dan jangan terburu-buru,” jelas Sulianto.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita lifestyle lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |