BANDUNG, iNews.id - Ferly Renaldi (39) atau lebih dikenal Dudung SP pegiat motor trail dan pengusaha kopi menceritakan saat dia menjadi korban pengeroyokan orang tak dikenal (OTK) sepulang menyaksikan pesta kembang api saat malam Tahun Baru 2025. Dia dianiaya para pelaku di depan anak dan istrinya di Kampung Sekereundeu, Desa Mandalamekar, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (1/1/2025) pukul 01.00 WIB.
Pengeroyokan ini viral di media sosial setelah korban merekam kejadian tersebut. Akibat kejadian ini, Dudung mengalami luka di bagian wajah hingga sempat tidak sadarkan diri lantaran dipukul menggunakan besi.
Baca Juga
Dudung SP Pegiat Motor Trail Dikeroyok OTK di Bandung usai Rayakan Tahun Baru 2025
Dudung menjelaskan, kejadian bermula saat dia bersama istri dan anak pergi melihat pesta kembang api di wilayah Dago. Mereka lalu pulang ke wilayah Pasir Pogor dan menyapa teman bermotornya yang kebetulan sedang nongkrong di wilayah itu.
"Terus saya sapa, eh mereka menyambut baik karena kita satu kesukaan yang sama," ujarnya saat dihubungi iNews, Jumat (3/1/2025).
Baca Juga
Terungkap, Suami di Sumenep Tega Aniaya Istri hingga Tewas karena Pengaruh Narkoba
Namun tak jauh dari tongkrongan temannya, ada sekumpulan preman-preman yang juga berkumpul. Kemudian preman tersebut sempat memalak sambil meminum-minuman keras.
"Terus preman itu tiba-tiba langsung nyamperin saya yang masih di motor dan megang tangan saya. Naon maneh, naon maneh. Otomatis ketika tangan saya dipegang, saya juga refleks bernanya aya naon (ada apa)," katanya.
Baca Juga
Oknum Polisi Aniaya Gadis Cantik Prischa Laura Ditahan Propam Polda Jabar
Tanpa basa basi kata Dudung, para preman itu tiba-tiba langsung memukulnya saat berada di atas motor.
"Saya dalam keadaan tidak siap dan masih di atas motor. Saya dihajar pakai besi di telinga kanan. Terus saya jatuh, saya berdiri lagi, saya dihajar lagi, dihantam sama botol. Terus saya masih mencoba bertahan dan terakhir saya dihajar sama kaya balok gitu lah sampai ke trotoar," ucapnya.
Baca Juga
Istri di Lampung Ngamuk, Ajak Teman-Temannya Keroyok dan Olesi Cabai Kemaluan Selingkuhan Suaminya
Akibat pemukulan itu, dia sempat kehilangan kesadaran dan mengingat perkataan istrinya.
Editor: Donald Karouw