Para pimpinan OJK dan SRO seperti BEI, KPEI, dan KSEI melakukan pertemuan saat kondisi global termasuk pasar saham Indonesia bergejolak.
IHSG Bergejolak, Bos OJK Rapatkan Barisan dengan Pimpinan SRO (foto mnc media)
IDXChannel - Ketua Dewan Komisioner OJK, Mahendra Siregar beserta jajarannya menghadiri acara Silaturahmi Ekonomi dengan Presiden Prabowo Subianto pada Selasa (8/4/2025).
Sarasehan ekonomi tersebut juga dihadiri sejumlah menteri, pimpinan Kementerian dan Lembaga, perwakilan investor, ekonom, serta tokoh ekonomi lainnya.
Usai agenda tersebut, Mahendra dan Inarno Djajadi selaku Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon menyambangi Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) dan bertemu dengan jajaran direksi BEI, KPEI dan KSEI untuk membahas hasil pertemuan dan arahan yang didapat dari Presiden mengenai kondisi ekonomi terkini.
“(Pertemuan dengan SRO) lebih kepada kami ingin mendapatkan update mengenai perkembangan pasca kita buka kembali (perdagangan). Juga kan kita tahu bahwa kondisi globalnya tentu sekarang sedang sangat volatil, sehingga ingin pahami juga dampaknya kepada kondisi di bursa kita,” kata Mahendra saat ditemui di Gedung BEI Jakarta, Selasa (8/4/2025).
Selain itu, pertemuan tersebut juga membahas mengenai upaya pendalaman pasar untuk mendorong investasi. Langkah ini juga akan dikoordinasikan bersama dengan Kementerian Koordinator Perekonomian dan Kementerian Keuangan, untuk kemudian lebih mengajak investor institusi dalam negeri berinvestasi.