Banjir Landa Jakarta, Lumpuhkan Lalu Lintas hingga Rendam Kawasan Elit dan Tempat Usaha

6 hours ago 2

Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta sejak Minggu (6/7/2025) pagi menyebabkan lalu lintas lumpuh hingga merendam tempat usaha dan kawasan elit.

 Dwi Narto/Inews Media Group)

Banjir Landa Jakarta, Lumpuhkan Lalu Lintas hingga Rendam Kawasan Elit dan Tempat Usaha. (Foto: Dwi Narto/Inews Media Group)

IDXChannel - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta sejak Minggu (6/7/2025) pagi menyebabkan banjir di berbagai titik, mulai dari wilayah padat penduduk hingga kawasan elite.

Genangan air yang tinggi juga melumpuhkan arus lalu lintas hingga merendam sejumlah tempat usaha. Evakuasi warga pun terus dilakukan oleh kepolisian.

Seperti di Kebon Pala, Jatinegara, Jakarta Timur, sejumlah personel kepolisian dari Direktorat Samapta Polda Metro Jaya turut membantu evakuasi puluhan warga yang terjebak di rumahnya.

Ketinggian air di lokasi ini dilaporkan mencapai lebih dari satu meter akibat luapan Kali Ciliwung. Pada Minggu siang, sekitar sepuluh personel menggunakan perahu karet untuk menyusuri gang-gang sempit, menjangkau titik banjir yang sulit diakses. 

Proses evakuasi berlangsung dramatis, termasuk penyelamatan satu anak dan satu balita yang harus diturunkan dari lantai dua rumah mereka. Banjir diperkirakan masih akan terjadi mengingat curah hujan yang tinggi, baik di wilayah hulu seperti Bogor, Jawa Barat, maupun di Jakarta.

Halaman : 1 2 3

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |