Cerita Warga Dukung Achmad Fahmi di Pilkada Kota Sukabumi, Sudah Terbukti dan Karismatik

2 months ago 27

SUKABUMI, iNews.id - Calon Wali Kota (Cawalkot) Achmad Fahmi yang merupakan petahana mendapat dukungan penuh dari warga. Kinerjanya sudah terbukti membangun Kota Sukabumi dan alasan lain warga karena Fahmi memiliki paras yang ganteng serta karismatik.

Hal ini diungkapkan Herlina (50) warga Kampung Loacopong, Kelurahan/Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi. Dia mengapresiasi sosok Achmad Fahmi saat acara pemeriksaan kesehatan gratis dan bazar murah, Sabtu (26/10/2024).

Fahmi-Dida Unggul Jauh di Hasil Survei Internal, Optimistis Menang di Pilkada Kota Sukabumi

Baca Juga

Fahmi-Dida Unggul Jauh di Hasil Survei Internal, Optimistis Menang di Pilkada Kota Sukabumi

"Saya datang ke sini mau mengikuti pasar murah dengan kedatangannya Bapak Calon Wali Kota. Alhamdulillah saya bisa membeli sembako murah dan juga ada pengobatan gratis seperti pemeriksaan tensi darah dan mata," ujar Herlina kepada iNews, Sabtu (26/10/2024).

Kegiatan yang diselenggarakan Partai Perindo, partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap itu diakuinya sangat membantu masyarakat. Selain pemeriksaan kesehatan gratis oleh dokter, warga juga bisa mendapat sembako murah.

Partai Perindo All Out Menangkan Fahmi-Dida di Pilkada Sukabumi 2024

Baca Juga

Partai Perindo All Out Menangkan Fahmi-Dida di Pilkada Sukabumi 2024

"Saya senang sekali bisa berjumpa langsung dengan calon wali kota. Semoga Pak Fahmi bisa menjalankan kembali tugas-tugasnya seperti tahun kemarin (saat menjabat sebagai wali kota), alhamdulillah saya bisa merasakan manfaatnya," kata Herlina.

Lebih lanjut Herlina mengatakan, dia pernah merasakan pembangunan yang terjadi di kampungnya saat Achmad Fahmi menjabat sebagai Wali Kota Sukabumi. Tidak hanya itu, pada era kepemimpinannya juga dia bisa berobat gratis di puskesmas maupun rumah sakit.

Pilkada Sukabumi 2024, Cawalkot Petahana Achmad Fahmi Diserang Kampanye Hitam

Baca Juga

Pilkada Sukabumi 2024, Cawalkot Petahana Achmad Fahmi Diserang Kampanye Hitam

Editor: Donald Karouw

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |