10/04/2025 15:19 WIB
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) mempermudah investasi emas bagi nasabahnya dengan penyediaan layanan pembelian emas secara digital melalui mobile banking.
Cara Menabung Emas di Bank BRI via BRImo, Intip Deretan Keistimewaannya. (Foto: MNC Media)
IDXChannel—Simak cara menabung emas di Bank BRI. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) mempermudah investasi emas bagi nasabahnya dengan penyediaan layanan pembelian emas secara digital melalui mobile banking.
Nasabah BRI kini tidak perlu pergi ke Butik Antam atau toko emas untuk membeli emas, melainkan cukup dengan melakukan pembelian di aplikasi BRImo. Pembelian emas lewat BRImo memiliki beberapa keunggulan.
Melansir laman resmi BRI (10/4), berikut sejumlah keistimewaan pembelian emas melalui BRImo:
- Dapat beli mulai 0,01 gram
- Bisa autodebet
- Real time online
- Harga jual beli dan informasi saldo sesuai data Pegadaian
- Transaksi jual beli dilakukan secara real time
- Alur pembukaan sangat singkat
- Aman dan Andal
- Fisik emas terjamin aman di Pegadaian
Untuk membeli emas di BRImo, nasabah perlu membuka rekening Tabungan Emas. Tabungan Emas adalah rekening tabungan emas yang berisi besaran gram emas yang Anda beli, alih-alih nilai uang tabungan seperti rekening pada umumnya.
Berikut ini adalah cara membuka tabungan emas dan cara menabung emas di Bank BRI:
Buka Tabungan Emas
- Login ke BRImo
- Pada beranda, pilih ‘Investasi’
- Klik ‘Emas’
- Pada beranda selanjutnya, pilih ‘Buka tabungan’
- Masukkan data diri, alamat, dan pekerjaan
- Verifikasi data dengan klik ‘Data sudah selesai’
- Pilih nominal tabungan
- Klik ‘Konfirmasi’
- Baca syarat dan persetujuan, lalu masukkan PIN BRImo
Beli Emas di BRImo
- Login ke aplikasi BRImo
- Login dengan username dan password
- Pada berenda klik ‘Investasi’
- Pilih ‘Emas’
- Pilih lagi ‘Beli emas’
- Masukkan nominal pembelian
- Muncul grafik harga beli sebagai pertimbangan Anda
- Klik ‘Konfirmasi’
- Masukkan PIN BRImo untuk menyelesaikan transaksi
Dengan membuat produk logam mulia lebih terjangkau, BRI meningkatkan kemudahan masyarakat untuk berinvestasi pada aset-aset yang aman.
(Nadya Kurnia)
Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi
Follow Berita IDX Channel di