Platform Paypal menyediakan layanan pembayaran transaksi luar negeri dan layanan remitansi, atau layanan pengiriman uang internasional.
Apa Itu Paypal: Definisi, Manfaat, dan Cara Mendaftar dengan Mudah. (Foto: Freepik)
IDXChannel—Apa itu Paypal? Artikel ini mengulas definisi, manfaat, dan cara mendaftar layanan Paypal dengan mudah. Paypal adalah platform pembayaran dan pengiriman uang internasional.
Platform Paypal menyediakan layanan pembayaran transaksi luar negeri dan layanan remitansi, atau layanan pengiriman uang dari satu negara ke negara lain. Platform ini dapat digunakan ketika konsumen membeli barang dari situs luar negeri.
Selain itu, Paypal juga lazim digunakan pekerja lepas atau freelancer untuk menerima pembayaran gaji, juga oleh seniman digital yang membuka pesanan pembuatan karya kepada klien-klien mancanegara.
Apa Itu Paypal: Definisi, Manfaat, dan Cara Mendaftar
Keberadaan Paypal mempermudah pembayaran transaksi dalam mata uang asing di website-website luar negeri, juga mempermudah pengiriman uang dalam mata uang asing ke luar negeri.
Berikut ini adalah beberapa manfaat penggunaan Paypal yang dapat diperoleh penggunanya:
1. Cepat
Penyelesaian transaksi di Paypal cukup cepat, dana yang dikirimkan pengguna ke pengguna lainnya dapat masuk ke akun Paypal dalam waktu 1x24 jam.
2. Jangkauan Global
Pengguna Paypal dapat mengirimkan dana kepada pengguna lain di negara mana pun, karena Paypal tersedia secara global dan dapat dijangkau semua pengguna internet.
3. Biaya Transaksi Murah
Biaya pengiriman dana melalui Paypal masih terbilang terjangkau, yakni sekitar 3-4 persen. Sementara biaya penarikan tunai dipatok Rp16.000 jika saldo kurang dari Rp1,5 juta.
4. Transaksi Pembelian Aman
Bagi penjual, Paypal akan memberikan notifikasi dan meminta penjual untuk menunda pengiriman jika ditemukan masalah pada proses transaksi. Pembeli juga dapat menghubungi Paypal jika pesanan tidak sesuai dan tidak sampai.
Cara pendaftaran Paypal cukup mudah, pengguna hanya perlu menyiapkan identitas pribadi dan nomor rekening bank untuk proses penarikan. Berikut cara pendaftarannya:
- Buka situs Paypal di browser
- Pada beranda, klik ‘Daftar’
- Pilih jenis rekening (pribadi/bisnis)
- Pilih tujuan pemakaian Paypal
- Masukkan email, klik ‘Berikutnya’
- Centang kotak konfirmasi keamanan
- Masukkan nomor handphone aktif, klik ‘Berikutnya’
- Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke SMS
- Buat kata sandi, klik ‘Berikutnya’
- Isi data pribadi sesuai KTP
- Masukkan alamat lengkap
- Centang persetujuan
- Selesai, akun Paypal siap digunakan
Setelah pembukaan akun, pengguna harus menghubungkan rekening Paypal dengan rekening bank lokal untuk penarikan uang di Paypal ke bank Anda. Pengguna juga dapat menghubungkan kartu kredit untuk pembayaran transaksi.
Itulah informasi menarik tentang apa itu Paypal berikut definisi, manfaat, dan cara mendaftar dengan mudah.
(Nadya Kurnia)