ADA 3 syarat atau langkah yang dimiliki Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke Piala Asia U-17 2025. Ketiga syarat itu menjadi kabar baik untuk skuad Garuda Asia karena kans mereka untuk meraih hasil terbaik di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 terbuka lebar.
Saat ini, Timnas Indonesia U-17 bertengger di peringkat kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dengan mengoleksi 6 poin. Sama seperti yang dimiliki Australia U-17 yang berada di puncak klasemen Grup G.
Menariknya, kedua tim tersebut akan saling berjumpa di laga pamungkas Grup G. Tepatnya laga Timnas Indonesia U-17 vs Australia U-17 akan berlangsung di Mishref Stadium, Kuwait, pada Minggu 27 Oktober 2024 malam WIB.
Hasil dari laga tersebut akan menentukan siapa yang menjadi juara Grup G dan berhak lolos langsung ke Piala Asia U-17 2025. Namun, posisi kedua pun masih bisa lolos karena ada lima runner-up terbaik di babak kualifikasi.
Tentunya mengharapkan runner-up terbaik berarti menggantungkan nasib dari hasil grup lain. Namun, setidaknya hal tersebut menambah peluang Garuda Asia untuk lolos ke Piala Asia U-17 2025. Lantas bagaimana saja syaratnya?
Berikut 3 Syarat Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Asia U-17 2025:
3. Ketika Kalah dari Australia U-17
Kekalahan dari Australia U-17 tak membuat peluang Garuda Asia ke Piala Asia U-17 2025 sirna, hanya saja sulit. Pasalnya saat ini pun Timnas Indonesia U-17 sudah di luar lima besar runner-up terbaik.
Andai kalah pun Timnas Indonesia U-17 tak boleh lebih dari skor 0-1 demi menjaga agar selisih gol tetap 0. Lalu itu pun masih mengharap tim posisi kedua dari grup lain menelan kekalahan besar agar banyak tim yang punya 3 poin seperti Timnas Indonesia U-17, tapi kalah dalam hal selisih gol.
Jadi, syarat yang satu ini bisa tapi sulit untuk dapat membantu Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Asia U-17 2025.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari