IHSG Hari Ini Dibuka Melesat ke 6.400

22 hours ago 3

Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini melesat saat pembukaan perdagangan. IHSG mulai bergerak di zona hijau dan bertengger di level 6.400-an.

Dikutip dari data RTI, Selasa (15/4/2025) IHSG dibuka pada posisi 6.444,34. IHSG kemudian langsung melonjak naik 69,8 poin atau menguat 1,1% ke posisi 6.438,40 pada pukul 09.00 saat perdagangan dibuka.

Pada perdagangan pagi ini, IHSG sempat mencapai level tertinggi di posisi 6.447,87 dan terendah di posisi 6.432,57. Volume transaksi tercatat 287 miliar dengan turnover Rp 344,94 miliar. Frekuensi transaksi tercatat 27.374 kali. Sekitar 235 saham menguat, hanya 55 saham melemah, serta 208 saham stagnan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengutip riset Ajaib Sekuritas, sentimen yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini antara lain, dari dalam negeri, IHSG terapresiasi dalam 3 hari beruntun. Meskipun mengalami penguatan, outflow investor asing di pasar ekuitas domestik sebesar Rp 2,31 triliun (15/4). Aksi profit taking terjadi pada saham Big Banks dalam momentum ex-date dividen.

"Di sisi lain, Cadangan Devisa (Cadev) Indonesia pada Maret 2025 tercatat USD 157,1 miliar atau naik dari posisi bulan sebelumnya sebesar USD 154,5 miliar. Posisi Cadev tersebut setara dengan pembiayaan 6,7 bulan impor atau 6,5 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, sekaligus di atas standar kecukupan internasional 3 bulan impor," tulis Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih dalam risetnya.

Dari Mancanegara, bursa Wall Street menguat terbatas di tengah ketidakpastian tarif yang sering berganti. Akibatnya, indeks dollar AS turun ke level terendah sejak April 2022. Sementara, kinerja kuartalan emiten yang positif menopang pergerakan Wall Street, misalnya di sektor keuangan, seperti JPMorgan (JPM), Morgan Stanley (MS), BlackRock (BLK), dan Goldman Sach (GS).

"Di sisi lain, Presiden Trump di awal pekan menyarankan untuk membebaskan sementara tarif otomotif sebesar 25% yang sebelumnya diumumkan pada 27 Maret 2025. Pemerintah AS ingin memberi ruang bagi produsen mobil untuk mencari pasokan baru. Pernyataan tersebut membawa indeks Nikkei 225 rebound dalam 2 hari beruntun (14/4)," lanjutnya.

(hal/ara)

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |