BERIKUT tiga pemain keturunan yang bakal dinaturalisasi di awal pemerintahan Prabowo-Gibran. Tentu saja, nama paling santer adalah Kevin Diks.
Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka resmi dimulai Senin (21/10/2024). Program naturalisasi pemain keturunan diyakini akan tetap dilanjutkan.
Apalagi, sejumlah nama kabarnya sudah dikantongi oleh PSSI. Lantas, siapa saja tiga pemain keturunan tersebut?
3 Pemain Keturunan yang Bakal Dinaturalisasi di Awal Pemerintahan Prabowo-Gibran
3. Mauro Zijlstra
Penyerang muda ini beberapa waktu lalu mengaku sudah mengurus berkas-berkas untuk naturalisasi. Namun, setelah itu kabar proses naturalisasi Zijlstra seakan menguap.
Kebutuhan Timnas Indonesia akan penyerang tajam bisa jadi membuat proses naturalisasi pemain FC Volendam U-21 itu dipercepat. Zijlstra akan jadi pemain naturalisasi berikutnya.
2. Jairo Riedewald
Nama pemain satu ini sudah santer terdengar sejak beberapa pekan terakhir. Riedewald sendiri kabarnya sudah didekati oleh PSSI dan sepakat untuk membela Timnas Indonesia.
Gelandang Royal Antwerp ini termasuk pemain serbabisa. Riedewald tentu akan jadi tambahan bagus jika resmi menyandang status WNI.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari