JAKARTA, iNews.id - Aksi brutal pria diduga preman menganiaya penjaga konter handphone (HP) viral di media sosial. Lokasi kejadian penganiayaan ini diduga di Jalan Tuba II, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara.
Dalam video yang beredar tampak preman memakai pakaian singlet warna hijau gelap ini mengintimidasi korban di konter HP. Diduga pelaku meminta untuk top up dana ke dompet digitalnya namun secara gratis.

Baca Juga
WNA Amerika yang Viral Ngamuk di Klinik Dideportasi Imigrasi Bali
Korban tak dapat mengabulkan permintaan pelaku. Akibatnya, pelaku langsung menganiaya korban dengan cara memukulnya menggunakan kayu. Bukan hanya sekali, namun pemukulan terjadi beberapa kali sampai terdengar suara korban menangis karena kesakitan.
"Kau isi ya sekarang. Isi sekarang," kata pria diduga preman tersebut dalam rekaman video yang diunggah akun @infokomando.official dikutip Selasa (15/4/2025).

Baca Juga
Viral Preman Bergolok Palak Sopir Bus di Bandung, Ditangkap Warga usai Penumpang Teriak
Korban masih berkeras tak bisa mengirimkan uang tersebut. Pelaku kemudian mengambil bangku plastik dan melemparkannya ke arah tubuh korban dan terus mengintimidasi.
Belum diketahui akhir dari video yang diduga terjadi pada Minggu (13/4/2024). Termasuk apakah korban akhirnya menuruti permintaan pelaku dengan mengirimkan uang ke dompet digital atau tidak.

Baca Juga
Preman yang Viral Acak-Acak Lapak Pedagang Pasar Baru Bekasi Ternyata Positif Sabu
Editor: Donald Karouw