Selama 11 hari pameran, jenama asal Jepang itu mencatatkan penjualan 1.700 unit.
Suzuki Jual 1.700 Unit Mobil di IIMS 2025, Ini Model Terlaris. Foto: MNC Media.
IDXChannel - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatatkan pencapaian positif pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat 13-23 Februari lalu.
Selama 11 hari pameran, jenama asal Jepang itu mencatatkan penjualan 1.700 unit.
Pada IIMS 2025, Suzuki menampilkan beragam model unggulannya, seperti Ertiga, Grand Vitara, XL7, S-Presso, Jimny lima pintu, Baleno, Carry, hingga APV. Mereka juga membawa mobil listrik konsep EWX yang akan menjadi basis produksi massal.
Sejumlah aktivitas dan program pembelian yang dihadirkan Suzuki sepanjang IIMS 2025 berhasil membuat penjualannya meroket. Selama 11 hari pameran, Suzuki mengantongi sebanyak 1.700 SPK (surat pemesanan kendaraan).
Angka tersebut mengalami peningkatan sebesar 41 persen dibandingkan IIMS edisi sebelumnya. Ada sejumlah model yang menjadi buruan konsumen di sepanjang pameran.
Pertama ada XL7 Hybrid yang berkontribusi 43 persen dari total SPK yang masuk. Kemudian posisi kedua ada Carry pikap dengan meyumbang 23 persen, Grand Vitara sebanyak 11 persen, dan disusul model lainnya.
Department Head of 4W Sales PT SIS Randy Murdoko mengatakan bahwa hasil penjualan yang cemerlang di IIMS 2025 ini tidak lepas dari peran pelanggan. Ini juga mencerminkan kerja keras brand memberikan solusi ideal.
"Lonjakan penjualan, penghargaan prestisius, serta respons positif dari pengunjung jadi bukti bahwa Suzuki semakin dipercaya sebagai merek otomotif pilihan masyarakat Indonesia," kata Randy dalam keterangan resmi, Rabu (5/3/2025).
Sementara program test drive berhadiah juga mendapatkan respons luar biasa karena diikuti hampir 3.000 pengunjung. Ada beberapa pengunjung yang beruntung mendapatkan motor GSX-R150 dan emas.