Rukun Raharja (RAJA) Lepas 126,52 Juta Saham RATU

9 hours ago 2

PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) melaporkan divestasi sebanyak 126,52 juta saham anak usahanya, PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU). 

Rukun Raharja (RAJA) Lepas 126,52 Juta Saham RATU (foto mnc media)

Rukun Raharja (RAJA) Lepas 126,52 Juta Saham RATU (foto mnc media)

IDXChannel - PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) melaporkan divestasi sebanyak 126,52 juta saham anak usahanya, PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU). 

Corporate Secretary RAJA, Yuni Pattinasarani dalam keterbukaan informasi BEI mengumumkan, RAJA melepas  126.521.500 (126,52 juta) saham di RATU pada 5 Maret 2025.  

"Pada 5 Maret 2025, perseroan melepaskan sebanyak 126.521.500 saham yang dimiliki oleh perseroan yang mewakili sebanyak 4,66 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh dalam RATU," kata Yuni, Kamis (6/3/2025).

Tak disebutkan alasan atau tujuan divestasi maupun kepada siapa saham RATU dilepas. Namun Yuni memastikan, RAJA tetap menjadi pengendali saham RATU meskipun terjadi transaksi pelepasan saham.

Halaman : 1 2

Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi

Follow

Follow Berita IDX Channel di

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |