Sepanjang 2024, perusahaan streaming ini mendapat ulasan positif dari para analis Wall Street berkat pertumbuhan jumlah pelanggan.
Raih Ulasan Positif, Netflix Beri Bonus Fantastis untuk Dua Petingginya. Foto: iNews Media Group.
IDXChannel - Co-CEO Netflix, Ted Sarandos, menerima paket gaji total USD61,9 juta pada 2024 (setara Rp990,4 miliar asumsi kurs Rp16 ribu), sementara co-CEO Greg Peters memperoleh USD60,3 juta (setara Rp964,8 miliar).
Paket gaji Sarandos mencakup gaji pokok sebesar USD3 juta, tidak berubah dari tahun sebelumnya, penghargaan saham sebesar USD42,7 juta, serta bonus USD12 juta.
Pada 2023, total gajinya sebesar USD49,8 juta karena tidak ada penghargaan saham yang diberikan padanya.
Sementara itu, Paket gaji Peters mencakup gaji pokok sebesar USD3 juta, sedikit naik dari USD2,89 juta pada tahun sebelumnya, serta bonus USD12 juta dan penghargaan saham senilai USD42,7 juta.
Total paket gajinya naik dari USD40,1 juta pada 2023, karena dia juga tidak menerima penghargaan saham pada saat itu.
Melansir Hollywood Reporter, Sabtu (19/4/2025), perbedaan total gaji keduanya lantaran nilai penghargaan saham Sarandos yang sedikit lebih tinggi serta nilai kompensasi lainnya yang juga lebih besar, termasuk untuk penggunaan pesawat perusahaan.
Netflix merombak sistem penggajian eksekutif tertingginya pada Desember 2023 setelah para pemegang saham menolak struktur gaji CEO sebelumnya.
Sepanjang 2024, perusahaan streaming ini mendapat ulasan positif dari para analis Wall Street berkat pertumbuhan jumlah pelanggan, yang didorong langkah ketat terhadap kebijakan "berbagai kata sandi", serta peluncuran paket berlangganan dengan iklan yang lebih murah.