Nanotech Riset Investama Jual 5,72 Persen Saham NANO di Harga Bawah

10 hours ago 3

PT Nanotech Indonesia Global Tbk (NANO) mengumumkan penjualan saham perseroan oleh PT Nanotech Riset Investama.

Nanotech Riset Investama Jual 5,72 Persen Saham NANO di Harga Bawah (foto mnc media)

Nanotech Riset Investama Jual 5,72 Persen Saham NANO di Harga Bawah (foto mnc media)

IDXChannel - PT Nanotech Indonesia Global Tbk (NANO) mengumumkan penjualan saham perseroan oleh PT Nanotech Riset Investama. Total saham NANO yang dilepas sebanyak 245 juta atau 5,72 persen. 

Penjualan tersebut dilakukan Nanotech Riset Investama pada 12 Maret 2025 dengan harga transaksi Rp23 per saham. Harga penjualan itu merupakan harga terendah yang ditransaksikan pada periode tersebut.

Harga saham NANO pada 12 Maret 2025 diperdagangkan pada rentang harga Rp23-26 per saham. Dengan divestasi pada harga Rp23 per saham, maka Nanotech Riset Investama meraup dana Rp5,63 miliar.

"Tujuan dari transaksi adalah untuk keperluan internal perusahaan (Nanotech Riset Investama)," kata Direktur Utama Nanotech Riset Investama, Umar Alfaruqi Abdurrahman dalam keterbukaan informasi BEI, Senin (17/3/2025).

Halaman : 1 2

Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi

Follow

Follow Berita IDX Channel di

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |