Pengguna smartphone biasanya menerima pesan dari scammer lewat WhatsApp dan SMS, lalu menerima telepon dari nomor tidak dikenal. Begini ciri-cirinya.
Jangan Diangkat, Ini 5 Ciri-Ciri Nomor Telepon Scammer yang Wajib Diwaspadai. (Foto: Freepik)
IDXChannel—Bagaimana ciri-ciri nomor telepon scammer? Meskipun smartphone kini dibekali teknologi yang dapat memfilter nomor-nomor yang terdeteksi spam, pengguna smartphone tetap dapat menerima telepon dan pesan dari scammer atau penipu.
Pengguna smartphone biasanya menerima pesan dari scammer lewat WhatsApp dan SMS, lalu menerima telepon dari nomor tidak dikenal tanpa keterangan apa pun. Saat dicari di internet pun, nomor tersebut tidak ada.
Terkadang pengguna juga menerima telepon dari nomor yang juga dikeluhkan oleh orang lain. Data ini biasanya tercatat dalam website komunitas yang saling mencari dan melaporkan nomor-nomor tidak dikenal.
Seringkali beberapa pengguna menerima panggilan dari nomor yang sama dan tercatat memiliki histori penipuan. Melansir beragam sumber, berikut ini adalah ciri-ciri nomor telepon scammer yang patut diwaspadai.
5 Ciri-Ciri Nomor Telepon Scammer
1. Nomor Asing
Jika Anda menerima pesan WhatsApp dari nomor asing dengan kode negara yang tidak Anda kenal. Besar kemungkinan itu adalah nomor telepon scammer, jaringan kelompok penipu bisa beraksi dari negara lain dan menyasar korban dari negara lain.
2. Nomor Acak
Nomor kelewat acak dengan kombinasi angka yang sulit diingat juga patut dicurigai sebagai nomor scammer. Pengguna ponsel biasanya memilih nomor-nomor cantik yang mudah diingat, sehingga kombinasi angkanya unik.