Fitch kembali mempertahankan Sovereign Credit Rating Republik Indonesia pada BBB (satu tingkat di atas level terendah investment grade) dengan outlook stabil.
Ekonomi Terjaga, Fitch Pertahankan Rating RI di BBB Outlook Stabil (foto mnc media)
IDXChannel - Bank Indonesia (BI) mengumumkan bahwa lembaga pemeringkat, Fitch kembali mempertahankan Sovereign Credit Rating Republik Indonesia pada BBB (satu tingkat di atas level terendah investment grade) dengan outlook stabil.
Keputusan tersebut mempertimbangkan prospek pertumbuhan ekonomi Indonesia jangka menengah yang baik, serta rasio utang pemerintah terhadap PDB yang rendah.
Fitch juga melihat adanya sejumlah tantangan, khususnya terkait pendapatan pemerintah yang masih rendah, beberapa indikator struktural termasuk PDB per kapita, serta indikator tata kelola yang relatif lebih rendah dibandingkan negara-negara lain pada peringkat BBB (peers).
Ke depan, Fitch menilai Sovereign Credit Rating (SCR) Indonesia berpotensi meningkat apabila terdapat perbaikan signifikan pada aspek struktural, peningkatan pendapatan pemerintah, dan peningkatan ketahanan eksternal yang ditandai antara lain dengan peningkatan cadangan devisa secara berkelanjutan atau penurunan kerentanan ekonomi Indonesia terhadap gejolak harga komoditas.
Gubernur BI, Perry Warjiyo mengatakan, afirmasi rating Indonesia pada peringkat BBB dengan outlook stabil menunjukkan keyakinan dunia internasional terhadap stabilitas makro ekonomi dan prospek ekonomi jangka menengah Indonesia yang tetap terjaga, didukung oleh permintaan domestik yang kuat, dukungan belanja publik, investasi swasta yang solid, dan program hilirisasi.