Bendum Partai Perindo Michael Sianipar Kunjungi Bupati Probolinggo, Bahas Potensi Wisata Daerah

17 hours ago 2

PROBOLINGGO, iNews.id - Bendahara Umum (Bendum) DPP Partai Perindo Michael Sianipar mengunjungi Bupati Probolinggo Mohammad Haris yang akrab disaba Gus Haris. Kunjungan ini menjadi bagian dari komitmen Partai Perindo dalam mendukung kemajuan ekonomi daerah-daerah potensial di Indonesia dan mendorong sinergi untuk pengembangan potensi pariwisata.

Dalam pertemuan tersebut, Michael Sianipar dan Bupati Probolinggo membahas beragam potensi wisata di Kabupaten Probolinggo, termasuk wisata gunung dan perkebunan yang tersebar di berbagai kecamatan.

Reses Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto, Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu

Baca Juga

Reses Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto, Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu

“Kabupaten Probolinggo memiliki kekayaan alam yang luar biasa dan daya tarik wisata yang kuat, mulai dari Gunung Bromo hingga kawasan-kawasan kebun dan pedesaan yang menawan,” ujar Michael, Rabu (23/4/2025).

Selain itu, disoroti pula masih banyaknya lahan tidak produktif yang dapat dioptimalkan untuk kepentingan ekonomi masyarakat, seperti agrowisata, UMKM berbasis desa dan kawasan edukasi lingkungan.

Bangun Ketahanan Pangan, Partai Perindo Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk ke Petani

Baca Juga

Bangun Ketahanan Pangan, Partai Perindo Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk ke Petani

Pemerintah daerah dan Partai Perindo melihat peluang besar untuk mendorong transformasi lahan-lahan tersebut menjadi sumber pendapatan baru bagi masyarakat lokal.

Untuk mendukung pengembangan sektor pariwisata, ditargetkan penyelenggaraan 100 event pariwisata setiap tahun di berbagai destinasi di Kabupaten Probolinggo. Selain itu, pemerintah daerah menargetkan pembentukan 100 desa wisata sebagai bagian dari strategi pembangunan ekonomi berbasis komunitas.

Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara Lawan Kekerasan Seksual

Baca Juga

Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara Lawan Kekerasan Seksual

“Partai Perindo siap hadir dan membantu dalam pengembangan perekonomian Kabupaten Probolinggo, baik melalui advokasi kebijakan, kemitraan strategis maupun dukungan terhadap infrastruktur dan promosi daerah,” kata Michael.

Editor: Donald Karouw

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |