Banyak Jemaah ke Masjid Kubah Emas, Agen BRILink Dapat Berkah

3 hours ago 2

Depok -

Masjid Kubah Emas adalah ikon Kota Depok yang menarik banyak jamaah luar kota untuk datang. Agen BRILink di sekitarnya, ikut mendapat berkah.

Masjid Kubah Emas berada di Jl Meruyung Raya, Kota Depok. Keberadaan pintu tol Limo dari ruas Tol Serpong-Cinere, membuat destinasi wisata religi ini jadi semakin mudah diakses pengunjung dari luar kota. Hanya 3 km saja jaraknya dari pintu tol.

Pada Minggu (27/4/2025) kemarin, detikFinance menyusuri Jl Meruyung Raya sampai Masjid Kubah Emas. Lalu lintas ramai dengan beberapa motor, mobil dan bis wisata keluar masuk Masjid Kubah Emas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sepanjang jalan sebelum dan setelah Masjid Kubah Emas, ada beberapa agen BRILink. Bahkan ada juga Agen BRILink di depan Masjid Kubah Emas. detikFinance berbincang dengan beberapa dari mereka.

Ilustrasi Agen BRI Link di DepokAgen BRI Link Soekoro di Depok Foto: Fitraya Ramadhanny/detikcom

Soekoro (44), Agen BRILink sejak 2014 yang berjualan pulsa dan minuman, bercerita banyak jamaah-jamaah Masjid Kubah Emas yang bermotor, mampir ke lapaknya. Mereka membutuhkan Agen BRILink untuk tarik tunai.

"Orang mau datang ke Kubah Emas kekurangan duit jadi ke sini. Kadang pas pulangnya, kadang pas berangkatnya. Ada Kubah Emas ya jadi ramai sih, membantu orang dagang juga sih," kata Soekoro yang aslinya dari Tegal.

Soekoro buka toko dari pukul 06.00-23.00 WIB dan tokonya hanya 70 meter dari Kantor Kelurahan Meruyung. Pada hari kerja, banyak konsumennya warga sekitar atau orang lewat menuju Jakarta. Barulah pada akhir pekan, banyak konsumen mampir yang merupakan jamaah Masjid Kubah Emas.

"Sabtu-Minggu atau pas hari Jumat pas tanggal merah, pada Jumatan di sana," kata Soekoro.

Ilustrasi Agen BRI Link di DepokAgen BRI Link Humam Fauzi di Depok. Foto: Fitraya Ramadhanny/detikcom

Dampak keberadaan Masjid Kubah Emas juga diakui oleh Humam Fauzi (24), dia Agen BRILink Toko Nurjanah di pertigaan Jl Meruyung dan Jl Tiga Putra. Dia menjaga toko sembako dan galon air minum milik keluarganya dan sudah jadi Agen BRILink sejak 2017.

"Iya (jamaah-red) suka mampir dan nggak cuma dari Kubah Emas sih, pekerja proyek dari pacuan kuda juga suka pada ke sini," kata Humam merujuk ke Arthayasa Stables, fasilitas berkuda terkenal di Limo, Depok.

Kebanyakan jamaah Masjid Kubah Emas yang mampir adalah untuk tarik tunai atau transfer. Kalau jamaah lokal banyak yang sekalian membeli sembako.

Satu lagi Agen BRILink adalah Juniyarman Hura (33), dia baru 5 hari buka konter pulsa sekaligus Agen BRILink, pindahan dari Pamulang. Dia belum menyadari gerainya sudah dekat dengan Masjid Kubah Emas, tapi dia antusias dan berharap kecipratan pengunjung juga dari para jamaah.

"Bisa dibilang lumayan ramai lah di sini. Sudah ada yang tarik tunai dan transfer," kata Juni.

Agen BRILink memudahkan konsumen

Data dari BRI yang diperoleh detikFinance menyebutkan hingga akhir Maret 2025 sudah ada 1,2 juta Agen BRILink di Indonesia. Mereka tersebar di lebih dari 67 ribu desa dan mencakup 88% dari wilayah Indonesia.

Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengatakan Agen BRILink hadir sebagai ujung tombak dalam memperluas akses keuangan hingga ke pelosok negeri. Peran strategis ini juga tercermin dari perkembangan signifikan yang dicapai dalam beberapa waktu terakhir.

"Keberhasilan Agen BRILink diyakini tak terlepas dari strategi hybrid BRI, yakni perpaduan layanan fisik dan digital untuk melayani segmen nasabah BRI yang beragam. Dengan beragam kemudahan tersebut, Agen BRILink menjadi solusi keuangan yang semakin relevan bagi masyarakat Indonesia," tutup Hendy.

(fay/hns)

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |