Truk Kayu yang Tertabrak KA Jenggala Dievakuasi, Jalur Stasiun Indro-Kandangan Kembali Bisa Dilalui

1 week ago 16

Truk Kayu yang Tertabrak KA Jenggala Dievakuasi, Jalur Stasiun Indro-Kandangan Kembali Bisa Dilalui

KA Jenggala tabrak truk di Gresik, Jawa Timur (Foto: Agus Ismanto/Okezone)

JAKARTA - Truk trailer bermuatan kayu yang tertabrak Kereta Api Commuter Line Jenggala di Jalan Perlintasan Langsung (JPL) 11 kilometer 7+600/700 petak jalan antara Stasiun Indro-Kandangan, Gresik, Jawa Timur telah berhasil dievakuasi.

Informasi itu dikeluarkan oleh PT KAI melalui akun X @KAI121. Dalam postingan itu, KAI mengabarkan bahwa jalur telah bisa dilalui kembali oleh para pengendara.

"Proses pengecekan rangkaian serta evakuasi truk telah selesai dilakukan. Saat ini, jalur tersebut sudah dapat dilalui kembali," cuit KAI yang dikutip, Selasa (8/4/2025).

Selain itu, KAI menyampaikan Commuter Line Jenggala telah diberangkatkan kembali dari Stasiun Indro. Akibat insiden itu, Commuter Line Jenggala alami keterlambatan 103 menit 

"Kereta Api CL Jenggala (470) sudah di berangkatkan kembali pada pukul 20.07 WIB dari Stasiun Indro dan mengalami keterlambatan ±103 menit," tulis KAI.

Dengan kejadian itu, KAI mengimbau kepada pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan kedisiplinan, serta wajib mendahulukan perjalanan kereta api saat melintasi pelintasan sebidang, baik yang dijaga maupun tidak.

"Kami memohon maaf atas keterlambatan KA yang ditimbulkan imbas dari insiden tersebut. Terima kasih," pungkas KAI.
 

(Arief Setyadi )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |