Luhut Mau Sulap ITB Jadi KEK Industri Semikonduktor

3 months ago 48

Ketua DEN, Luhut Binsar Panjaitan berencana menjadikan Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) industri semikonduktor.

Luhut Mau Sulap ITB Jadi KEK Industri Semikonduktor (foto mnc media)

Luhut Mau Sulap ITB Jadi KEK Industri Semikonduktor (foto mnc media)

IDXChannel - Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN), Luhut Binsar Panjaitan berencana menjadikan Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) industri semikonduktor.

Luhut menjelaskan, industri semikonduktor sebelumnya sudah ada di ITB, namun belum menjadi atensi pemerintah. Alhasil, industri tersebut tidak berkembang hingga pemilik perusahaan tersebut meninggal dunia.

"Saya sempat bicara ke teman saya, sedang mengembangkan industri semikonduktor di ITB, tapi kita kurang merespons. Sehingga terlambat dan dia meninggal. Saya sudah bicara ke istrinya untuk dilanjutkan, kalau perlu kita bikin ITB spesial economic zone (KEK) khusus semikonduktor," ujarnya di Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Luhut mengatakan, industri semikonduktor akan menjadi motor pengembangan industri elektronik di Indonesia. Ke depan, pemerintah berkomitmen untuk lebih agresif mengembangkan industri tersebut.

Halaman : 1 2 3

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |