Ramdani Bur
, Jurnalis-Rabu, 12 Maret 2025 |15:44 WIB
Timnas Indonesia akan menantang Timnas Australia pada 20 Maret 2025. (Foto: PSSI)
JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia vs Timnas Australia sudah dirilis. Berdasarkan jadwal yang dirilis AFC, laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dilangsungkan di Sydney Football Stadium pada Kamis, 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB disiarkan secara live dan eksklusif di RCTI serta GTV.
Jelang menghadapi Australia, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert sudah mengumumkan 30 nama pemain. Dari daftar 30 nama itu sudah termasuk Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James.
1. Batas Pendaftaran Pemain Timnas Indonesia vs Timnas Australia Ditutup 13 Maret 2025
Kepastian Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James main atau tidak melawan Australia tergantung proses perpindahan federasi ketiganya. Mereka wajib beralih federasi menjadi PSSI paling lambat pada Kamis, 13 Maret 2025. Sebab, 13 Maret 2025 menjadi batas akhir pendaftaran pemain untuk laga Timnas Indonesia vs Australia.

Di saat bersamaan, pelatih Timnas Australia Tony Popovic dikabarkan baru akan mengumumkan daftar pemain melawan Timnas Indonesia pada Jumat, 14 Maret 2025. Tak heran Tony Popovic agak telat mengumumkan daftar pemainnya.
Sebab, ada banyak pemain Timnas Australia yang mengalami cedera sehingga yang bersangkutan ingin melihat kondisi terkini dari cedera para pemainnya. Saat ini saja sudah ada tiga pemain yang dipastikan absen melawan Timnas Indonesia, yakni Harry Souttar, Hayden Matthews dan Alessandro Circatti.
Jumlahnya bisa semakin banyak karena pemain-pemain top seperti Cameron Burgess dan Thomas Deng juga masih berada di ruang perawatan. Kondisi ini praktis menguntungkan Timnas Indonesia.
2. Timnas Indonesia Tetap Kuat meski Tanpa Ragnar Oratmangoen dan Justin Hubner
Sekalipun tak dapat diperkuat Ragnar Oratmangoen dan Justin Hubner, Timnas Indonesia masih memiliki pemain lain yang kualitasnya tidak kalah hebatnya. Ketiadaan Ragnar Oratmangoen dapat digantikan Dean James.