Kronologi Lengkap Kasus Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron (Foto: IG Kim Soo Hyun)
SEOUL - Aktor Kim Soo Hyun menjadi sorotan setelah beredar dugaan pernah menjalin hubungan dengan aktris Kim Sae Ron. Bintang drama It’s Okay Not To Be Okay itu dituding berpacaran dengan Kim Sae Ron sejak sang aktris berusia 15 tahun, dengan hubungan yang disebut bertahan selama enam tahun.
Spekulasi ini mencuat sebulan setelah kematian Kim Sae Ron pada Februari 2025. Pada Senin (10/3/2025), kanal YouTube Garosero Research Institute mengungkap dugaan kedekatan Kim Soo Hyun dengan Kim Sae Ron, yang langsung menjadi perbincangan panas di kalangan warganet.
Kabar ini awalnya diungkap oleh akun X @pedophilia_18, yang menuding bahwa Kim Soo Hyun—yang saat itu berusia 27 tahun—menjalin hubungan dengan Kim Sae Ron yang masih 15 tahun. Hubungan itu disebut berlangsung selama enam tahun.

"Singkatnya, Kim Sae Ron berpacaran dengan Kim Soo Hyun yang berusia 27 tahun selama enam tahun sejak ia berusia 15 tahun. Kim Soo Hyun bekerja sebagai direktur casting di perusahaannya, tetapi dieksploitasi tanpa menerima uang sepeser pun," tulis akun tersebut.
Akun itu juga membagikan bukti dari siaran langsung Garosero Research Institute, yang menampilkan dugaan kedekatan Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron. Disebutkan bahwa keluarga Kim Sae Ron pernah mencoba melaporkan kasus ini ke media, tetapi laporan mereka ditolak.
"Keluarga yang ditinggalkan melapor ke media, tetapi mereka tidak menerimanya, jadi mereka melapor ke Gaseyeon," lanjut akun tersebut.
Pada tahun 2022, Kim Sae Ron tersandung kasus driving under influence (DUI) dan harus membayar denda sebesar 700 juta Won (sekitar Rp7 miliar). Saat itu, agensi Gold Medalist, yang dimiliki Kim Soo Hyun dan menaungi Kim Sae Ron, membantu membayarkan denda tersebut tanpa mewajibkan sang aktris untuk mengembalikannya.
Namun, setelah Kim Sae Ron putus dari Kim Soo Hyun, kariernya mengalami kemunduran. Pada tahun 2024, muncul dugaan bahwa pihak Kim Soo Hyun mulai menagih uang 700 juta Won tersebut, membuat Kim Sae Ron terkejut.
Dalam kondisi keuangan yang sulit, Kim Sae Ron tak menyangka bahwa agensi Kim Soo Hyun akan menagih utang tersebut. Disebutkan bahwa Sae Ron berusaha menghubungi Kim Soo Hyun, tetapi tidak mendapatkan respons.
Pada tahun 2024, sebelum meninggal dunia, Kim Sae Ron sempat mengunggah foto mesranya dengan Kim Soo Hyun. Dalam potret tersebut, Kim Soo Hyun terlihat bersandar pada Kim Sae Ron, menandakan kedekatan mereka.
Unggahan ini memicu hujatan karena dianggap sebagai upaya Kim Sae Ron untuk menggiring opini publik bahwa ia masih memiliki hubungan dengan Kim Soo Hyun, yang kala itu sedang berada di puncak popularitas berkat drama Queen of Tears.
Menurut laporan Garosero Research Institute, unggahan foto tersebut diduga merupakan cara Kim Sae Ron untuk bisa kembali menghubungi Kim Soo Hyun. Namun, alih-alih mendapatkan simpati, ia justru dihujat oleh warganet, hingga akhirnya pihak agensi membantah adanya hubungan spesial antara mereka.