Harga terbaru BBM di SPBU Pertamina dan SPBU swasta seperti Shell, BP dan Vivo di seluruh Indonesia pada hari ini, Senin, 3 Februari 2025 menarik untuk disimak.
Kompak Naik, Ini Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP di Awal Pekan 3 Februari 2025. (Foto MNC Media)
IDXChannel - Harga terbaru Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Pertamina dan SPBU swasta seperti Shell, BP dan Vivo di seluruh Indonesia pada hari ini, Senin, 3 Februari 2025 menarik untuk disimak.
Seperti diketahui, pada 1 Februari 2025, Pertamina menaikkan harga BBM non subsidi. Penyesuaian harga berlaku untuk BBM jenis Pertamax (RON 92) menjadi Rp12.900.
Selain itu, kenaikan harga BBM juga berlaku untuk jenis Pertamax Green 95 (RON 95), Pertamax Turbo (RON 98), Dexlite, dan Pertamina Dex.
Senada dengan Pertamina, Shell, BP dan Vivo juga ikut menaikkan harga yang mulai berlaku 1 Februari.
Harga Shell Super misalnya kini menjadi Rp13.350 per liter dari sebelumnya Rp12.930 per liter. Kemudian, Shell V-Power dibanderol Rp13.940 dari sebelumnya Rp13.650 per liter.
Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi
Follow Berita IDX Channel di