Foto Bisnis
Rifkianto Nugroho - detikFinance
Rabu, 09 Apr 2025 19:00 WIB
Jakarta - Sampah plastik bisa disulap menjadi tas, vas bunga, pot, dan hiasan bunga. Seperti yang dilakukan ibu-ibu di Lenteng Agung, Jakarta, ini.
Sejumlah ibu-ibu menyelesaikan pembuatan rajut di RW 08, Lenteng Agung, Jakarta, Kamis (20/3/2025).
Ibu-ibu yang tergabung dalam Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK 08, Lenteng Agung, Jakarta Selatan ini memanfaatkan sampah yang telah dipilah untuk didaur ulang menjadi barang baru.
Dalam prosesnya sampah organik, anorganik dan limbah B3 dipilah sejak dari rumah, sementara sampah plastik dilarikan ke bank sampah. Dari situ sampah organik diolah menjadi eco enzym sedangkan sampah plastik disulap menjadi tas, vas bunga, pot, dan hiasan bunga.
Selain produk itu, ibu-ibu yang tergabung dalam Kluster Erwela ini turut membuat kesenian rajut yang bisa menjadi jaket, tas, bros dan masih banyak lagi.
Semua produk olahan itu rutin dibawa ke berbagai pameran untuk dijual.
Terbukti dalam sekali pameran Kluster Erwela ini mampu meraup omzet hingga Rp 1,8 juta.
Namun baik ibu-ibu maupun ketua RW 08 mengaku masih memerlukan pendampingan terutama untuk pemasaran agar produknya mampu menjangkau pasar yang lebih luas.
Atas semua kegiatan itu, RW 08 ini mendapatkan beragam penghargaan mulai dari penghargaan terkait bank sampah dari Provinsi DKI Jakarta, penghargaan proklim tahun 2024 se-Jakarta Selatan dan Provinsi, tahun ini tingkat Nasional, dan RW 08 jadi juara umum setiap ada event lomba termasuk PKK, RW ini juga menjadi RW terbaik tingkat Kecamatan selama dua tahun berturut-turut.
Seorang warga menunjukan tas dari daur ulang sampah plastik.