Kalahkan Kim Soo Hyun, Lee Min Ho Dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Dicintai Selama 12 Tahun Berturut-turut

5 days ago 14

Kalahkan Kim Soo Hyun, Lee Min Ho Dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Dicintai Selama 12 Tahun Berturut-turut

Kalahkan Kim Soo Hyun, Lee Min Ho Dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Dicintai Selama 12 Tahun Berturut-turut (Foto: ist)

JAKARTA - Aktor ternama asal Korea Selatan, Lee Min Ho, kembali mencetak prestasi membanggakan. Bintang Boys Over Flowers ini dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Populer selama 12 tahun berturut-turut berdasarkan hasil Survei Hallyu Global 2025 yang dilakukan oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama KOFICE (Korea Foundation for International Cultural Exchange).

Melansir The Korea Herald, Lee Min Ho dipilih oleh 7 persen responden dalam survei tersebut. Ia mengungguli nama-nama besar lainnya seperti Gong Yoo yang menempati posisi kedua dan Song Hye-kyo di posisi ketiga.

Capaian ini sekaligus menggeser posisi Kim Soo Hyun, aktor yang sedang diterpa skandal pribadi. Pemeran utama dalam drama Queen of Tears itu harus puas berada di posisi keempat dalam daftar aktor paling populer selama 12 tahun terakhir.

Kalahkan Kim Soo Hyun, Lee Min Ho Dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Dicintai Selama 12 Tahun Berturut-turut Kalahkan Kim Soo Hyun, Lee Min Ho Dinobatkan sebagai Aktor Korea Paling Dicintai Selama 12 Tahun Berturut-turut

Lee Min Ho berhasil meraih posisi puncak di 28 negara yang tersebar di lima benua, mulai dari Asia hingga Afrika. Sejak tahun 2014, ia konsisten mempertahankan popularitasnya dan semakin mengukuhkan statusnya sebagai bintang global.

Ketenaran Lee Min Ho tidak terlepas dari peran-peran ikoniknya di berbagai drama hits seperti The Heirs, Legend of the Blue Sea, hingga Pachinko. Kualitas akting yang mumpuni dan pesona yang kuat menjadikannya sebagai salah satu aktor paling berpengaruh di industri hiburan Korea. Tidak hanya di layar kaca, ia juga menjadi wajah dari berbagai merek ternama, baik di dalam maupun luar negeri.

Belakangan, Lee Min Ho kembali menarik perhatian publik lewat comeback dramanya When The Stars Gossip, yang tayang perdana pada awal tahun 2025. Dalam drama ini, ia beradu akting dengan aktris berbakat Gong Hyo Jin dan sukses membuat penggemar kembali terpikat dengan penampilannya.

Perjalanan Karier Lee Min Ho

Karier Lee Min Ho di dunia akting dimulai dari audisi untuk peran-peran kecil di sejumlah drama televisi. Titik baliknya terjadi pada tahun 2009, saat ia mendapatkan peran utama sebagai Goo Jun Pyo dalam drama KBS2 Boys Over Flowers. Popularitas drama ini langsung melejit dan turut melambungkan nama Lee Min Ho ke jajaran aktor papan atas Korea.

Kesuksesannya berlanjut pada tahun 2011 melalui drama aksi City Hunter, yang diadaptasi dari manga Jepang karya Tsukasa Hojo. Di drama ini, ia dipasangkan dengan aktris Park Min Young dan kembali menunjukkan kemampuan akting yang memikat.

Sejumlah drama lainnya seperti The Heirs, Legend of the Blue Sea, dan Pachinko pun memperkuat posisinya sebagai aktor yang tak hanya populer, tetapi juga dihormati di dunia hiburan Korea Selatan.

(aln)

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |