Cara Bayar Shopee Pakai DANA, Mudah dan Praktis 

3 months ago 41

Cara bayar Shopee pakai DANA bisa menjadi alternatif metode pembayaran yang lebih mudah dan praktis.

 MNC Media) 

Cara Bayar Shopee Pakai DANA, Mudah dan Praktis. (Foto: MNC Media) 

IDXChannel Cara bayar Shopee pakai DANA bisa menjadi alternatif metode pembayaran yang lebih mudah dan praktis.

Shopee merupakan salah satu platform belanja online yang saat ini banyak digunakan. Beragamnya produk yang ditawarkan juga dilengkapi dengan kemudahan metode pembayaran yang disediakan. Salah satunya dengan transfer menggunakan dompet digital DANA. 

Lalu, bagaimana cara bayar Shopee pakai DANA? Berikut IDXChannel menyajikan langkah-langkah mudahnya. 

Cara Bayar Shopee Pakai DANA

Pembayaran belanja Shopee pakai DANA bisa dilakukan dengan dua metode, antara lain sebagai berikut. 

1. Cara Bayar Shopee Pakai DANA Lewat Virtual Account

Cara bayar Shopee pakai DANA salah satunya bisa dilakukan melalui virtual account. Berikut langkah-langkahnya. 

  • Cari produk yang hendak dibeli dari Shopee. 
  • Lakukan pembelian barang seperti biasa. 
  • Selanjutnya, pada halaman Metode Pembayaran pilih transfer melalui Bank Mandiri. 
  • Lalu, klik Konfirmasi. 
  • Nantinya akan muncul nomor virtual account yang digunakan untuk pembayaran. 
  • Salin nomor virtual account tersebut dan beralih ke aplikasi DANA. 
  • Buka aplikasi DANA di HP Anda. 
  • Kemudian, pilih Lihat Semua Layanan. 
  • Klik menu E-Commerce
  • Lalu, pilih Shopee. 
  • Masukkan nomor virtual account yang sudah Anda salin sebelumnya. 
  • Masukkan nominal pembayaran. 
  • Setelah itu, klik Lanjut. 
  • Pastikan detail pesanan sudah benar. 
  • Perlu diketahui, Anda akan dikenakan biaya admin Rp999.
  • Klik Setujui Syarat dan Ketentuan. 
  • Lalu, klik Konfirmasi.
  • Masukkan PIN DANA Anda dan tunggu sampai transaksi selesai.

2. Cara Bayar Shopee Pakai DANA Lewat Metode Top Up Saldo

Cara kedua yang bisa Anda lakukan untuk bayar Shopee pakai DANA bisa dilakukan melalui metode top up. Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan. 

  • Buka aplikasi DANA di HP Anda. 
  • Pada halaman utama, pilih Lihat Semua Layanan. 
  • Pada bagian Daily, pilih opsi Saldo Digital.
  • Akan muncul beberapa pilihan dompet digital dan pilih ShopeePay. 
  • Masukkan nomor HP yang terdaftar di akun Shopee dan nominal yang akan di-top up ke ShopeePay. 
  • Selanjutnya, pilih metode pembayaran saldo DANA. 
  • Setelah itu, klik Konfirmasi. 
  • Cek kembali nomor seluler dan nominalnya. 
  • Kemudian, masukkan PIN DANA dan tunggu prosesnya hingga selesai. 
  • Jika saldo telah berhasil masuk ke ShopeePay, Anda hanya perlu  mencari produk yang hendak dibeli dari Shopee. 
  • Lakukan pembelian seperti biasa. 
  • Selanjutnya, pilih metode pembayaran dengan ShopeePay. 
  • Konfirmasi dengan memasukan PIN ShopeePay Anda. 

Nah, itulah cara bayar Shopee pakai DANA yang bisa Anda lakukan dengan mudah dan praktis. Semoga informasi ini bisa menambah wawasan Anda. 

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |