BRImo sendiri memanfaatkan teknologi Quick Response Code Indonesian Standard yang merupakan standar kode QR nasional yang dikembangkan Bank Indonesia.
BRImo Tidak Bisa Scan QRIS? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya. (Foto: MNC Media)
IDXChannel - BRImo tidak bisa scan QRIS? BRImo sendiri memanfaatkan teknologi Quick Response Code Indonesian Standard yang merupakan standar kode QR nasional yang dikembangkan Bank Indonesia.
Pemindaian kode QRIS yang tidak sempurna akan membuat transaksi gagal. Terkadang peletakan posisi kamera ponsel yang kurang sempurna atau kode QRIS yang terpotong, koyak, atau terhalang penyebabnya. Pastikan kode tersebut utuh dan kamera diposisikan dengan benar agar transaksi lancar.
Dilansir dari berbagai sumber pada Selasa (14/1/2025), IDX Channel telah merangkum BRImo tidak bisa scan QRIS, sebagai berikut.
Penyebab BRImo Tidak Bisa Scan QRIS
1. Adanya Masalah pada Penyedia Layanan Pembayaran
Penyedia layanan pembayaran juga bisa melakukan kesalahan atau mengalami error. Kegagalan transaksi QRIS bisa terjadi akibat masalah pada sistem, pembatasan jumlah transaksi, hingga error pada jaringan pembayaran mereka.
2. Adanya Kesalahan dalam Data Transaksi
Kekeliruan dalam data transaksi seperti ketidaksamaan nama pemilik kode, kesalahan memasukkan PIN, hingga angka nominal yang salah bisa berkontribusi pada kegagalan transaksi.
3. Adanya Error pada Aplikasi Transaksi
Aplikasi transaksi yang Anda gunakan juga tidak luput dari kesalahan teknis. Biasanya ini terjadi karena adanya bug, gangguan sistem, atau deteksi error dan bahkan virus. Jika Anda memasang mode pembaruan otomatis, aplikasi Anda mungkin mengalami pembaruan pada saat transaksi QRIS berlangsung. Akibatnya, prosesnya menjadi terhambat dan bahkan gagal.
4. Sistem Koneksi yang Buruk
Pembayaran QRIS tidak masuk bisa jadi karena masalah koneksi, misalnya pada jaringan internet atau data ponsel. Ketika koneksi terhambat, ada beberapa kemungkinan yang bisa terjadi seperti pemindaian kode gagal dilakukan atau transaksi terhambat padahal sudah melakukan konfirmasi dan memasukkan PIN.
5. Lalu-lintas Sistem Perbankan Sibuk
Sistem perbankan di era digital dibebani dengan berbagai aktivitas. Ketika lalu-lintas sistem perbankan sedang sangat sibuk, hal ini bisa menyebabkan kegagalan pemrosesan. Transaksi QRIS mungkin terhambat karena sistem bank sedang terbebani, bukan karena kesalahan kode atau lainnya.
Solusi BRImo Tidak Bisa Scan QRIS
1. Menghubungi Layanan Pelanggan
Anda bisa menghubungi layanan pelanggan dari aplikasi pembayaran yang Anda gunakan atau datang langsung ke bank. Mereka akan memberikan bantuan lebih lanjut dan solusi yang lebih spesifik sesuai dengan masalah yang Anda alami.
2. Restart Smartphone Anda
Kadang-kadang, masalah teknis kecil dapat diatasi dengan melakukan restart pada smartphone Anda. Maka dari itu, cobalah restart perangkat Anda dan kemudian mencoba melakukan scan QR Code lagi.
3. Pastikan Koneksi Internet Stabil
Koneksi internet yang lambat atau tidak stabil dapat menyebabkan masalah saat mencoba melakukan scan QRIS BRI. Pastikan Anda sudah menghubungkan perangkat ke koneksi internet yang cukup baik sebelum mencoba melakukan transaksi.
4. Bersihkan Kamera Anda
Kamera smartphone yang kotor atau berdebu mungkin tidak dapat melakukan scan QR Code dengan baik. Pastikan lensa kamera smartphone Anda dalam keadaan bersih dan bebas dari debu. Gunakan kain lembut atau pembersih lensa khusus untuk membersihkannya.
5. Aktifkan Izin Kamera
Pastikan izin kamera sudah Anda aktifkan untuk aplikasi pembayaran Anda. Untuk memeriksa ini, buka pengaturan privasi pada smartphone Anda dan pastikan izin kamera telah diberikan kepada aplikasi tersebut. Tanpa izin kamera yang benar, aplikasi tidak akan bisa melakukan scan QR Code.
Itulah informasi terkait BRImo tidak bisa scan QRIS yang bisa Anda simak, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu terus update berita terkini Anda seputar bisnis dan ekonomi hanya di IDX Channel.