3 Pelatih Asing di Timnas Indonesia yang Dipecat PSSI saat Bagus-bagusnya, Nomor 1 Shin Tae-yong!

3 months ago 49

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 13 Januari 2025 |14:42 WIB

3 Pelatih Asing di Timnas Indonesia yang Dipecat PSSI saat Bagus-bagusnya, Nomor 1 Shin Tae-yong!

Shin Tae-yong, 1 dari 3 pelatih asing di Timnas Indonesia yang dipecat PSSI saat bagus-bagusnya. (Foto: PSSI)

SEBANYAK tiga pelatih asing di Timnas Indonesia yang dipecat PSSI saat bagus-bagusnya akan diulas Okezone. PSSI sedang menjadi sorotan karena mengontrak pelatih yang merupakan eks pesepakbola top dunia, Patrick Kluivert.

Patrick Kluivert memiliki modal membawa Timnas Indonesia berjaya. Selain pengalamannya sebagai pemain, Patrick Kluvert akan dibantu dua asisten yang bisa dibilang lebih paham ketimbang dirinya perihal taktik, yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat.

Namun, jika nantinya berhasil membawa Timnas Indonesia mendunia, tak ada jaminan Patrick Kluivert aman dari ancaman pemecatan dari statusnya sebagai pelatih skuad Garuda. Sebab, tercatat sudah ada tiga pelatih asing di Timnas Indonesia yang dipecat PSSI meski memberikan progress signifikan kepada Timnas Indonesia.

Berikut 3 pelatih asing di Timnas Indonesia yang dipecat PSSI saat bagus-bagusnya:

3. Alfred Riedl

Alfred Riedl PSSI1

Di periode ketiga menangani Timnas Indonesia, Alfred Riedl membawa skuad Garuda lolos ke final Piala AFF 2016, sebelum akhirnya kalah agregat 2-3 dari Thailand. Pencapaian ini masuk kategori istimewa karena Timnas Indonesia tidak turun dengan skuad terbaiknya. Penyebabnya karena Riedl hanya bisa membawa maksimal dua pemain dari satu klub Liga Indonesia.

Namun, pencapaian itu tidak diapresiasi PSSI. PSSI saat itu memecat Riedl dan menggantinya dengan pelatih asal Spanyol yang dikenal kenyang pengalaman, Luis Milla.

2. Luis Milla

Luis Milla

Luis Milla datang ke Indonesia pada awal 2017 dengan curriculum vitae mentereng. Ia tercatat pernah membawa Timnas Spanyol U-21 juara Piala Eropa U-21 2011 dan menangani sejumlah pesepakbola top dunia seperti David de Gea hingga Alvaro Morata.

Permainan tiki-taka yang diterapkan Luis Milla di Spanyol diperagakan ke Timnas Indonesia. Meski Timnas Indonesia U-23 cuma merebut merebut perunggu di SEA Games 2017 dan rontok di 16 besar Asian Games 2018, banyak pencinta sepakbola Tanah Air yang kagum dengan progress permainan skuad Garuda Muda di bawah arahan Luis Milla.

Sayangnya pada akhir 2018, kontrak Luis Milla diputus PSSI. Sempat digantikan Bima Sakti, PSSI kemudian menunjuk Simon McMenemy sebagai pelatih Timnas Indonesia pada awal 2019.

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |