Kepala Negara akan mengunjungi Malaysia untuk menemui Raja Sultan Ibrahim Iskandar dan Perdana Menteri Anwar Ibrahim.
Usai Lawatan ke India, Prabowo Diagendakan ke Malaysia Temui Raja Sultan Ibrahim Iskandar. Foto: MNC Media.
IDXChannel - Presiden Prabowo Subianto telah memiliki agenda usai kunjungan kenegaraannya ke India. Kepala Negara akan mengunjungi Malaysia untuk menemui Raja Sultan Ibrahim Iskandar dan Perdana Menteri Anwar Ibrahim.
"Dari India saya akan bertolak ke Malaysia untuk melakukan kunjungan kenegaraan juga, memenuhi undangan Sri Baginda yang Dipertuan Agung Sultan Ibrahim, dan juga akan melakukan pertemuan bilateral dengan PM Malaysia," kata Prabowo dalam jumpa pers di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (23/1/2025).
Prabowo mengatakan bahwa Indonesia dan Malaysia memiliki banyak persamaan, di antaranya latar belakang budaya dan etnis.
"Demikian juga Malaysia tetangga deket kita, bangsa yang serumpun memiliki latar belakang budaya, latar belakang etnis, latar belakang sejarah yang sama, banyak persamaan. Dan kita semakin bekerja sama sebagai negara negata pendiri ASEAN," kata Prabowo.
Prabowo meminta semua pihak mendoakan kunjungannya ke India dan Malaysia dapat berjalan lancar.
"Saudara-saudara, tentunya saya mohon doa agar kunjungan ke India dan Malaysia berjalan lancar," kata dia.
Prabowo Subianto melakukan kunjungan kenegaraan ke India pada hari ini, Kamis (23/1/2025). Prabowo berangkat dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Prabowo akan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden India Droupadi Murmu dan Perdana Menteri India Narendra Modi.