Alan Pamungkas
, Jurnalis-Kamis, 24 April 2025 |21:24 WIB
Sinopsis Film In Time, Waktu Jadi Alat Tukar Kehidupan (Foto: ist)
JAKARTA - Sinopsis film In Time akan dibahas dalam artikel Okezone kali ini. In Time adalah film fiksi ilmiah aksi asal Amerika Serikat yang rilis pada tahun 2011. Film ini ditulis, diproduksi, dan disutradarai oleh Andrew Niccol, dibintangi oleh Justin Timberlake dan Amanda Seyfried.
Keduanya memerankan tokoh yang hidup dalam dunia masa depan, di mana waktu adalah satu-satunya mata uang yang berlaku. Setiap orang memiliki penghitung waktu di lengan mereka—jika waktunya habis, nyawa pun ikut melayang.
Menurut ulasan Rotten Tomatoes melaporkan bahwa 37% dari 175 kritikus memberikan ulasan positif pada film tersebut; peringkat rata-ratanya adalah 5,30/10.

Sinopsis Film In Time
Mengambil latar tahun 2169, umat manusia direkayasa secara genetis untuk berhenti menua setelah usia 25 tahun. Setelah itu, mereka diberi waktu hidup gratis selama satu tahun. Satu-satunya penentu kelangsungan hidup adalah angka waktu yang tertera di lengan—jika mencapai nol, seseorang langsung mati seketika.
Waktu kini menjadi mata uang universal. Transaksi dilakukan dengan mentransfer waktu dari satu orang ke orang lain atau disimpan dalam kapsul. Negara dibagi ke dalam zona-zona waktu. Dayton adalah kawasan termiskin, di mana rata-rata orang hanya memiliki kurang dari 24 jam di penghitungan waktu mereka. Sementara itu, New Greenwich menjadi pusat kaum elite, tempat para penghuninya hidup abadi.
Will Salas, seorang buruh pabrik dari Dayton, tinggal bersama ibunya, Rachel. Suatu malam, Will menyelamatkan seorang pria mabuk bernama Henry Hamilton dari sekelompok pencuri waktu bernama Minutemen, yang dipimpin oleh Fortis. Henry mengungkapkan bahwa para elite New Greenwich menyimpan banyak waktu dan terus menaikkan harga untuk memastikan kaum miskin terus mati satu per satu.
Tanpa sepengetahuan Will, Henry memindahkan seluruh waktu hidupnya ke Will saat sedang tidur, lalu sengaja mengakhiri hidupnya sendiri. Aksi ini membuat Raymond Leon, pemimpin otoritas Timekeepers, mengira Will telah membunuh Henry dan mulai mengejarnya.
Setelah berbagi waktu dengan sahabatnya, Borel, Will bergegas menemui sang ibu untuk membawanya keluar dari Dayton. Sayangnya, Rachel kehabisan waktu dan meninggal dalam pelukan Will, hanya beberapa detik sebelum ia bisa menyelamatkannya. Tragedi ini menjadi titik balik bagi Will. Ia bersumpah akan mengguncang sistem dan mengambil kembali semua waktu yang dicuri dari orang-orang seperti ibunya.
Di sebuah kasino mewah New Greenwich, Will bertemu dengan pengusaha peminjam waktu, Philippe Weis, dan putrinya, Sylvia. Dalam permainan poker yang menegangkan, Will nyaris kehabisan waktu, namun berhasil memenangkan lebih dari seribu tahun. Sylvia yang terkesan kemudian mengundangnya ke pesta.
Namun, sebelum sempat merayakan kemenangan, Will ditangkap oleh Leon dan hanya diberi sisa dua jam untuk bertahan hidup. Dalam pelarian, ia menyandera Sylvia dan kabur kembali ke Dayton. Mereka sempat disergap oleh Fortis dan hanya tersisa 30 menit waktu hidup masing-masing.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya