Ramdani Bur
, Jurnalis-Minggu, 16 Februari 2025 |06:05 WIB
Timnas Indonesia U-20 dan Timnas Uzbekistan U-20 bertemu di Piala Asia U-20 2025 hari ini. (Foto: AFC)
JADWAL Piala Asia U-20 2025 hari ini, Minggu (16/2/2025) sudah dirilis. Sebanyak empat pertandingan akan digelar, termasuk laga yang mempertemukan Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20.
Namun, bukan laga Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20 yang digelar pertama hari ini. Laga pertama menggelar matchday kedua Grup B Piala Asia U-20 2025 antara Timnas Korea Utara U-20 vs Timnas Yordania U-20 pada pukul 14.00 WIB
1. Timnas Yordania U-20 dan Timnas Korea Utara U-20 Buru Kemenangan Pertama di Piala Asia U-20 2025
Laga ini bisa dibilang duel dua tim terluka. Sebab, kedua tim sama-sama gagal menang di laga pertama. Irak U-20 bermain 1-1 dengan Korea Utara di laga pertama, sedangkan Yordania U-20 tumbang 0-1 dari Arab Saudi U-20.
2. Timnas Iran U-20 Ingin Kunci Tiket Perempatfinal Piala Asia U-20 2025
Kemudian pada pukul 16.15 WIB dilangsungkan laga kedua Grup C Piala Asia U-20 2025 yang mempertemukan Timnas Yaman U-20 vs Timnas Iran U-20. Timnas Yaman U-20 wajib meraih angka di laga ini jika ingin menjaga peluang lolos perempatfinal Piala Asia U-20 2025.
Jika kembali kalah di laga ini plus di pertandingan lain Uzbekistan U-20 menang atas Timnas Indonesia U-20, Yaman U-20 dipastikan Tersingkir dari Piala Asia U-20 2025. Sementara bagi Timnas Iran U-20, jika memenangkan laga sore ini mereka hampir pasti lolos ke perempatfinal Piala Asia U-20 2025.
3. Timnas Indonesia U-20 Pantang Kalah dari Timnas Uzbekistan U-20
Lanjut pukul 18.30 WIB menggelar dua laga.. Dua laga itu mempertemukan Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20 dan Irak U-20 vs Arab Saudi U-20. Seperti Yaman U-20, Timnas Indonesia U-20 pantang kalah dari Uzbekistan U-20 malam ini.
Jika kalah, Timnas Indonesia U-20 dipastikan gagal lolos ke perempatfinal Piala Asia U-20 2025. Andai dipastikan rontok di Piala Asia U-20 2025 ketika masih menyisakan dua pertandingan lagi, tentunya kabar yang sangat buruk bagi pencinta sepakbola Tanah Air. Jika ingin membuka peluang lolos perempatfinal Piala Asia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 wajib menang atas Uzbekistan U-20 meski sangatlah sulit.