Wiwie Heriyani , Jurnalis-Sabtu, 28 Desember 2024 |07:24 WIB
Ilustrasi macet. (Foto: Okezone)
Stres saat macet kerap dialami hampir sebagian besar orang ketika berkendara di momen liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Tidak hanya di ibu kota, macet juga bisa terjadi di berbagai daerah-daerah pinggiran terutama saat musim liburan.
Hal ini tentu cukup membuat stres dan emosi meningkat. Karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui cara mengatasinya.
Bagaimana saja cara mengatasi stres saat macet di musim liburan Natal dan Tahun Baru? berikut akan diulas Okezone, melansir dari berbagai sumber, Sabtu (28/12/2024).
1. Relaksasi otot
Berlatih relaksasi otot progresif dan relaksasi otot dalam juga bisa menjadi tips saat macet yang efektif. Saat merasa frustasi dengan kondisi jalan, kamu menyimpan ketegangan di tubuh.
Teknik relaksasi ini akan membantu kamu melepas ketegangan dengan cepat. Bahkan, saat kamu hanya duduk di dalam mobil, ini bisa membantu merelaksasi secara fisik dan emosional.
2. Latihan pernapasan
Seperti yang kita ketahui, latihan pernapasan dapat membantu kamu untuk membersihkah tubuh dari udara yang stagnan dan energi yang bisa membuat pengap.
Hal ini membuat darah lebih teroksigenasi dan lepas dari ketegangan. Fokus pada pernapasan bisa membawa perhatian kamu lebih dalam dan meredakan frustasi tanpa mengalihkan fokus yang jauh dari jalanan.
3. Perbaiki posisi duduk
Posisi tubuh saat duduk dan menyetir yang keliru dapat memicu rasa cepat lelah dan stres. Tubuh yang lelah juga membuat pikiran menjadi tidak fokus.
Oleh karena itu, pastikan posisi dudukmu selama menyetir sudah benar agar tidak mudah lelah. Selain itu, pastikan untuk mengatur setelan kursi terlebih dahulu sesuai postur tubuhmu sebelum berangkat.
Posisikan tubuhmu senyaman mungkin agar punggung dan kaki tidak mudah kaku, serta mengalami pegal-pegal.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya